Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BI: Substitusi Impor Bahan Baku Industri Perlu Dipercepat

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI Solikin M Juhro mengatakan substitusi impor bahan baku industri perlu dipercepat untuk mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap produk dari luar negeri.

"Keberlanjutan dari impor berisiko karena konsentrasi sumber-sumber impor di beberapa mitra perdagangan salah satunya Tiongkok sebesar 30 persen yang dapat mengganggu industri ketika terjadi gangguan supply seperti selama pandemi," katanya dalam webinar "Bergeser ke Industri Bernilai Tambah Lebih Tinggi" dikutip dari Antara, Senin (14/2/2022).

Adapun berdasarkan data Badan Pusat Statistik, pada Desember 2021 total impor untuk bahan baku atau penolong dan barang modal mencapai 88,31 persen dari total impor.

Menurut Juhro, selama pandemi kendala terkait impor seperti kesulitan pengapalan, kekurangan peti kemas, dan kelangkaan semikonduktor menjadi pelajaran bagi Indonesia untuk segera melakukan substitusi impor.

"Walau gangguan impor tidak berdampak langsung terhadap kegiatan ekspor dan impor, tapi ini meningkatkan kekhawatiran terkait sektor manufaktur dan keberlanjutannya," ucapnya.

Karena itu, diperlukan dorongan agar industri manufaktur di dalam negeri dapat saling terkait untuk menciptakan produk bernilai tambah lebih tinggi yang dapat diekspor.

Menurutnya, substitusi impor dengan peningkatan keterkaitan antarindustri di dalam negeri tersebut dapat dapat turut mendukung upaya transisi ke arah aktivitas ekonomi yang lebih berkelanjutan atau ramah lingkungan.

"Dalam hal ini, Bank Indonesia berkoordinasi aktif dengan pemerintah secara reguler, termasuk mempromosikan beberapa inisiatif strategis dalam hal environmental, social, and governance (ESG), dan dengan komite untuk menjaga stabilitas ekonomi kita untuk mengatasi debottlenecking dan mendorong kinerja industri hilir," ucapnya.

https://money.kompas.com/read/2022/02/14/213900926/bi--substitusi-impor-bahan-baku-industri-perlu-dipercepat

Terkini Lainnya

Inflasi AS Sulit Dijinakkan, The Fed Pertahankan Suku Bunga

Inflasi AS Sulit Dijinakkan, The Fed Pertahankan Suku Bunga

Whats New
The Fed Tahan Suku Bunga, Mayoritas Saham-saham di Wall Street Melemah

The Fed Tahan Suku Bunga, Mayoritas Saham-saham di Wall Street Melemah

Whats New
IHSG Diperkirakan Melemah Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melemah Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
5 Cara Tarik Tunai DANA di Alfamart, IndoMaret, dan ATM

5 Cara Tarik Tunai DANA di Alfamart, IndoMaret, dan ATM

Spend Smart
Hari Buruh dan Refleksi Ketimpangan Gender

Hari Buruh dan Refleksi Ketimpangan Gender

Whats New
Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Punya Aset Rp 224,66 Triliun, LPS Siap Jamin Klaim Simpanan Bank Tutup

Whats New
Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Tak Lagi Khawatir Lupa Bawa Uang Tunai Berbelanja di Kawasan Wisata Samosir

Whats New
Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Info Limit Tarik Tunai BCA Sesuai Jenis Kartu ATM Lengkap

Spend Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting Saat Lupa Bawa di ATM

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting Saat Lupa Bawa di ATM

Earn Smart
[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

Whats New
Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke