Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laporan Menhub Soal Natal dan Tahun Baru 2022: Mobiitas ke Luar Negeri Naik 108 Persen, Kedatangan Naik 40 Persen

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, trafik pelaku perjalanan ke luar negeri menggunakan angkutan udara di masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 mencapai 50.333 penumpang.

Jumlah itu melonjak 108 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru 2020/2021.

Sementara trafik pelaku perjalanan dari luar negeri masuk ke Indonesia selama masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 tercatat mencapai 51.975 penumpang atau melonjak 40 persen dibandingkan periode Nataru sebelumnya.

"Kami lakukan pengamatan, evaluasi, dan koordinasi yang baik terkait pelaku perjalanan luar negeri (PPLN), dan kami memang melihat ada peningkatan trafik," ungkap Budi Karya dalam rapat dengan Komisi V DPR, Kamis (17/2/2022).

Secara rinci, berdasarkan bandara keberangkatan, penumpang yang ke luar negeri melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang ada sebanyak 50.133 penumpang. Jumlah itu naik 113 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru 2020/2021 yang sebanyak 23.489 penumpang.

Lalu penumpang yang ke luar negeri melalui Bandara Internasional Juanda, Surabaya, ada sebanyak 197 penumpang. Jumlah itu turun 22 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru sebelumnya yang sebanyak 253 penumpang.

Serta penumpang yang ke luar negeri melalui Bandara Internasional Sam Ratulangi, Manado, tercatat hanya ada 3 penumpang. Jumlah itu turun 99 persen dari periode Natal dan Tahun Baru 2020/2021 yang sebanyak 439 penumpang.

"Puncak perjalanan luar negeri untuk keberangkatan terjadi pada 19 Desember 2021 sebanyak 3.873 penumpang," jelasnya.


Sementara untuk kedatangan dari luar negeri melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta saat Natal dan Tahun Baru 2021/2022 ada sebanyak 51.428 penumpang. Jumlah itu naik 51 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru sebelumnya yang sebanyak 33.872 penumpang.

Kemudian, kedatangan dari luar negeri melalui Bandara Internasional Juanda tercatat ada sebanyak 547 penumpang. Jumlah itu turun 44 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru 2020/2021 yang sebanyak 969 penumpang.

Meski demikian, tidak ada pelaku perjalanan luar negeri yang masuk ke Indonesia lewat Bandara Internasional Sam Ratulangi saat Nataru, atau turun 100 persen dibandingkan periode Natal dan Tahun Baru sebelumnya yang mencapai 2.231 penumpang.

"Adapun puncak perjalanan luar negeri untuk kedatangan terjadi pada 2 Januari 2022 sebanyak 3.063 penumpang,” kata Budi Karya.

Ia menambahkan, melonjaknya mobilitas pelaku perjalanan luar negeri di masa libur Natal dan Tahun Baru 2021/2022 membuat Kemenhub memperketat syarat dan pengawasan protokol kesehatan di bandara-bandara.

"Dari pantauan kami, memang pegerakan ini sangat mempengaruhi, oleh karena itu kami lakukan pengetatan di bandara-bandara," pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2022/02/17/152743526/laporan-menhub-soal-natal-dan-tahun-baru-2022-mobiitas-ke-luar-negeri-naik-108

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke