Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lagi, Tesla Potong Harga Mobil Model S dan Model X

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen kendaraan listrik Tesla kembali memberi diskon pada mobil Model S dan Model X.

Perusahaan tersebut dikabarkan akan menurunkan harga mobil Tesla model S dan X mulai 10 sampai 16 persen di Jerman. Di China, model premiumnya Tesla akan didiskon hingga 20 persen.

Sementara di negara asalnya, merek besutan Elon Musk itu akan menurunkan harga mual 15-19 persen.

Dilansir dari Electrive, harga mobil Tesla Model S menjadi 74.990 dollar AS, atau setara Rp 1,14 miliar pada kurs Rp 15.209 per dollar AS.

Harga itu turun 3.500 dollar AS atau setara Rp 53,23 juta pada kurs Rp 15.209 per dollar AS.

Sementara itu, Model X saat ini dibanderol dengan harga 79.990 dollar AS, atau setara Rp 1,2 miliar pada kurs Rp 15.209 per dollar AS.

Harga tersebut turun 8.500 dollar AS atau setara Rp 129 juta pada kurs Rp 15.209 per dollar AS.

Di Jerman, Tesla Model S dengan penggerak semua roda dijual mulai dari 94.990 Euro. Harga tersebut turun 10 persen dibandingkan sebelumnya.

Harga mobil Tesla Model S Plaid turun hampir 16 persen menjadi 109.990 Euro.

Sementara, Tesla Model X saat ini dijual seharga 99.990 Euro, atau sekitar 12 persen lebih murah dibandingkan sebelumnya.

Tesla telah menurunkan harga Model X Plaid sekitar 14 persen menjadi 109.990 euro.

Sebagai catatan, harga tersebut belum termasuk biaya pemrosesan dan pengiriman yang ditambahkan untuk setiap kendaraan.

Sebelumnya, Tesla juga telah memangkas harga mobil untuk model S dan Model X premiumnya yag ada di China.

Tesla mengumumkan harga mobil listrik Model S setelah diskon 6,7 persen dibanderol 754.900 yuan (Rp 1,59 miliar), atau setara 103.477 dollar AS.

Harga semula dari Model S adalah 808.900 yuan atau setara Rp 1,7 miliar (kurs 2,109.72 yuan per rupiah).

Sementara, harga mobil Tesla Model X dibanderol 836.900 yuan (Rp 1,76 miliar). Harga tersebut turun 6,7 persen dari harga sebelumnya 898.900 yuan (Rp 1,89 miliar).

https://money.kompas.com/read/2023/09/04/211000326/lagi-tesla-potong-harga-mobil-model-s-dan-model-x

Terkini Lainnya

Bitget Hadirkan Hamster Futures Coins

Bitget Hadirkan Hamster Futures Coins

Earn Smart
Melonjak 45 Persen, GMF Kantongi Laba Bersih Rp 43,16 Miliar pada Kuartal I 2024

Melonjak 45 Persen, GMF Kantongi Laba Bersih Rp 43,16 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Pemberdayaan Peternak Sapi Perah Lokal Penting untuk Ketahanan Pangan

Pemberdayaan Peternak Sapi Perah Lokal Penting untuk Ketahanan Pangan

Whats New
Cara Bayar Ujian CAT SKD Sekolah Kedinasan Melalui Indomaret/Alfamart

Cara Bayar Ujian CAT SKD Sekolah Kedinasan Melalui Indomaret/Alfamart

Whats New
Sudah Diumumkan, Ini Link Cek Hasil Administrasi SPMB PKN STAN 2024

Sudah Diumumkan, Ini Link Cek Hasil Administrasi SPMB PKN STAN 2024

Whats New
KPLP Kemenhub Ikut Latihan Penanggulangan Tumpahan Minyak di Laut

KPLP Kemenhub Ikut Latihan Penanggulangan Tumpahan Minyak di Laut

Whats New
Biro Kredit Swasta Dukung Pertumbuhan Kredit lewat Penguatan Inovasi

Biro Kredit Swasta Dukung Pertumbuhan Kredit lewat Penguatan Inovasi

Whats New
KoinWorks Dukung UMKM Masuk ke Ekosistem Rantai Pasok Produksi

KoinWorks Dukung UMKM Masuk ke Ekosistem Rantai Pasok Produksi

Whats New
Blockchain Dinilai Merevolusi Cara Pengelolaan Uang

Blockchain Dinilai Merevolusi Cara Pengelolaan Uang

Whats New
Pengusaha Ritel Bantah Minimarket Jual Pulsa 'Top Up' Judi 'Online'

Pengusaha Ritel Bantah Minimarket Jual Pulsa "Top Up" Judi "Online"

Whats New
Fesyen dan Kriya Dominasi Ekspor Industri Kreatif

Fesyen dan Kriya Dominasi Ekspor Industri Kreatif

Whats New
Basuki Disebut Setujui Perubahan Konstruksi Tol MBZ, PUPR Enggan Berkomentar

Basuki Disebut Setujui Perubahan Konstruksi Tol MBZ, PUPR Enggan Berkomentar

Whats New
Pasar Keuangan Hijau, IHSG Kembali di Atas 7.000 dan Rupiah Menguat ke Kisaran 16.300

Pasar Keuangan Hijau, IHSG Kembali di Atas 7.000 dan Rupiah Menguat ke Kisaran 16.300

Whats New
Bank Dunia Sebut Program Makan Siang Gratis Tidak Tepat Atasi Stunting, Ini Tanggapan Menko Airlangga

Bank Dunia Sebut Program Makan Siang Gratis Tidak Tepat Atasi Stunting, Ini Tanggapan Menko Airlangga

Whats New
Kementerian PUPR Sebut Serapan Anggaran IKN Masih Sesuai Target

Kementerian PUPR Sebut Serapan Anggaran IKN Masih Sesuai Target

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke