Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dongkrak Jumlah Turis, Pembangunan Marina Labuan Bajo Terus Digenjot

Kompas.com - 07/10/2019, 17:46 WIB
Yoga Sukmana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Upaya mendongkrak jumlah wisatawan ke Labuan Bajo terus digenjot. Salah satunya seperti dilakukan oleh BUMN, yakni PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) melalui PT Indonesia Ferry Property.

BUMN penyebarangan itu sedang membangun kawasan Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Pembangunan meliputi area komersial, hotel bintang 5, marina serta pengembangan dermaga penyeberangan.

"Seperti awal ke sini, saya katakan perlu pembangun di Labuan Bajo," ujar Menteri BUMN Rini Soemarno saat meresmikan pengecoran struktur bagian atas bangunan multifunction hall Inaya Bay Komodo, Minggu (6/10/2019).

Salah satu infrastruktur yang dinilai Rini harus dibangun di Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo yakni hotel bintang lima bertaraf internasional, lengkap dengan multifunction hall.

Baca juga: Ada Internet Gratis, UMKM di Labuan Bajo Bisa Jualan di E-Commerce

Hal itu untuk menjawab kebutuhan penginapan yang berstandar internasional dan kebutuhan meeting, incentives, conference, and exhibitions (MICE) di destinasi pariwisata prioritas tersebut.

Hotel Inaya Bay Komodo terdiri dari 5 lantai dengan total kapasitas 147 unit kamar. Awal Oktober ini, tahap I Hotel Inaya Bay dengan jumlah 105 unit kamar siap untuk soft launching.

Sedangkan untuk tahap II atau keseluruhan proyek sebanyak 42 unit kamar akan selesai pada akhir Desember 2019.

Hotel milik ASDP itu dilengkapi fasilitas menarik bagi wisatawan, mulai dari dining room restaurant indoor dan outdoor, rooftop Moon Bar, kolam renang.

Ada juga tempat berjalan-jalan (promenade) yang langsung menghadap ke laut Labuan Bajo.

Baca juga: Menteri Rini Sebut Hotel Milik BUMN Bakal Jadi yang Terbaik di Labuan Bajo

Hotel Inaya Bay juga dilengkapi area komersial dengan berbagai tenant retail besar dari berbagai brand ternama baik dalam negeri maupun internasional.

"Kawasan terpadu marina Labuan Bajo ini sudah hampir lengkap, dimana telah tersedia area komersial dengan berbagai retail menarik, hotel bintang 5," kata Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi

"Lalu ada dermaga ferry dan akan ada yacht marina pada pertengahan 2020. Kami berharap dengan adanya ini dapat mendongkrak wisatawan baik domestik maupun mancanegara," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Walau Pendapatan Turun, PT Timah Bukukan Kenaikan Laba Per Kuartal I 2024

Walau Pendapatan Turun, PT Timah Bukukan Kenaikan Laba Per Kuartal I 2024

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

Whats New
Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Whats New
Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Whats New
Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Whats New
Kinerja 2023 'Kinclong', Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Kinerja 2023 "Kinclong", Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Whats New
Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Whats New
Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Whats New
Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Whats New
Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com