Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elon Musk Bertanya soal Bitcoin, Siap Lakukan Transaksi Besar?

Kompas.com - 21/12/2020, 13:39 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber Bloomberg

NEW YORK, KOMPAS.com - Elon Musk mempertimbangkan untuk melakukan transaksi besar dari neraca keuangan Tesla ke dalam Bitcoin.

Dilansir dari Bloomberg, Senin (21/12/2020) hal itu dia ungkapkan dalam sebuah rangkaian tweet yang dia tujukan kepada CEO Microstrategy Inc. Michael Saylor.

Melalui akun Twitternya, Saylor mendorong CEO Tesla tersebut untuk menggeser sebagian aset Tesla dalam dollar AS menjadi bitcoin.

"Mintalah kepada pemegang saham Anda sebesar 100 miliar dollar AS, dan perusahaan lain yang berada dalam index S&P 500 bakal mengikuti jejak Anda hingga akhirnya jumlah tersebut akan menjadi 1 triliun dollar AS," ujar Saylor dalam salah satu rangkaian tweetnya.

Baca juga: Ke Elon Musk, Jokowi Tawarkan Indonesia sebagai Tempat Peluncuran Roket SpaceX

Aksi balas tweet tersebut terjadi setelah sebelumnya Musk sempat mengunggah gambar yang mengindikasikan dirinya mulai tertarik terhadap mata uang kripto bitcoin yang dalam setahun nilainya meningkat hampir tiga kali lipat.

"Apakah transaksi dengan nilai sebesar itu mungkin dilakukan?" tanya Musk merespons Saylor.

Sejumlah orang pun menjawab hal tersebut sangat mungkin. Dan Saylor mengungkapkan dirinya telah melakukan transaksi lebih dari 1,3 miliar dollar AS melalui bitcoin dan siap  untuk membagi portofolionya secara offline.

Lonjakan bitcoin ke rekor tertinggi membuat investor berlomba untuk mulai melakukan transaksi di mata uang kripto tersebut, meski artinya mereka harus membayar lebih tinggi.


Pekan lalu bahkan bitcoin menyentuh harga tertingginya di 23.000 dollar AS atau sekitar Rp 333,9 juta dollar AS (kurs Rp 14.100).

Sementara saham Tesla mulai hari ini, akan diperdagangkan sebagai anggota indeks S&P 500. Saham Tesla tercatat melonjak delapan kali lipat sepanjang tahun ini.

Hal itu mendorong Musk sebagai orang terkaya nomor dua di dunia, menggeser posisi Bill Gates. Bloomberg Billionaire Index mencatat, nilai kekayaan bersih Musk saat ini tercatat 167 miliar dollar AS, bertambah 140 miliar dollar AS.

Baca juga: Ingin Investasi Bitcoin? Pahami Risiko-risiko Berikut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com