Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Seputar Larangan Mudik 2021 | Kartu ATM Lama Mandiri Mulai Diblokir

Kompas.com - 01/04/2021, 05:59 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Perbincangan mengenai mudik Lebaran terus bergulir, seiring dengan kebijakan pemerintah yang meniadakan momen tahunan tersebut.

Terkait dengan hal itu, berita tentang seputar larangan mudik menjadi salah satu yang terpopuler sepanjang hari kemarin, Rabu (31/4/2021).

Sementara itu, berita lain yang masuk terpopuler adalah tentang pemblokiran kartu ATM lama Bank Mandiri serta lowongan RANS Entertainment. Berikut adalah daftar berita terpopuler selengkapnya:

1. Seputar Larangan Mudik 2021: Masa Berlaku, Aturan, dan Pengecualian

Pemerintah telah memutuskan untuk melarang aktivitas mudik Lebaran tahun 2021. Informasi seputar larangan mudik ini masih banyak ditunggu masyarakat. Pasalnya, tahun lalu pemerintah sudah menerapkan kebijakan semua ketika tahun 2020 mudik dilarang juga.

Kini, sebagian besar masyarakat bisa saja sudah mempunyai rencana mudik tahun 2021 karena rindu kampung halaman. Bagi kamu yang telanjur berencana mudik, bisa saja masih berharap bahwa larangan mudik 2021 hoaks.

Namun, informasi terkait larangan mudik 2021 bukanlah hoaks, melainkan kenyataan yang harus dihadapi. Selengkapnya silakan baca di sini.

2. Kartu ATM Mandiri Lama Mulai Diblokir Besok, Segera Ganti Hari Ini

Kartu ATM Mandiri lama atau Mandiri Debit Magnetic Stripe mulai diblokir Kamis (1/4/2021) besok.

Bank Mandiri memang secara bertahap menjadwalkan pemblokiran kartu ATM lama yang belum ditukarkan ke tipe kartu ATM chip. Tahapan pemblokiran dimulai pada 1 April 2021.

Karena itu, bagi kamu pemegang kartu ATM Mandiri lama, segera ganti yang baru. Dikutip dari laman bankmandiri.co.id, proses cleansing/blokir dilakukan bertahap berdasarkan kriteria expiry date atau batas masa aktif kartu. Selengkapnya silakan baca di sini.

3. Lowongan Kerja di Rans Entertainment, Ini Posisi dan Syaratnya

Bagi kamu yang tertarik untuk bekerja di industri kreatif, Rans Entertainment sedang membuka lowongan kerja.

Perusahaan yang dimiliki oleh artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini membuka banyak lowongan kerja bagi lulusan SMA/SMK, D3, dan S1.

Rans Entertainment merupakan kanal atau saluran YouTube dan rumah produksi yang dibentuk Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pada tanggal 27 Desember 2015. Selengkapnya bisa dibaca di sini.

4. Batas Lapor SPT Tahunan Pukul 23.59 WIB, Segera Buka www.pajak.go.id

Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) melaporkan, hingga Rabu (31/3/2021) jumlah wajib pajak yang telah melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan untuk tahun pajak 2020 mencapai 11,12 juta.

Data Ditjen Pajak menunjukkan, jumlah tersebut meningkat 24,80 persen atau 2,21 juta bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

"Dibanding tahun yang lalu, untuk saat ini pelaporan SPT lebih tinggi 2.207.997 SPT, untuk SPT yang sudah masuk," tulis Ditjen Pajak dalam keterangan tertulisnya yang diterima Kompas.com, Rabu (31/3/2021). Selengkapnya silakan baca di sini.

5. 17,4 Juta Orang Dapat Bansos, Cek Data Penerima di dtks.kemensos.go.id

Pemerintah bakal menyalurkan bantuan sosial (Bansos) dengan total 17.496.185 penerima sepanjang periode Maret-April 2021. Sebagian besar sudah disalurkan secara bertahap sejak awal Maret 2021.

Angka tersebut khusus untuk Bansos yang berupa Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), belum termasuk penyaluran untuk bantuan sosial tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH) Apakah kamu termasuk sebagai salah satu penerima Bansos?

Jika ingin tahu kamu masuk atau tidak sebagai penerima, bisa langsung cek di dtks.kemensos.go.id. Cara cek data penerima Bansos di dtks.kemensos.go.id cukup mudah. Selengkapnya bisa dibaca di sini.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Whats New
Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Whats New
Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com