Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Nomor Hotline untuk Mengetahui Ketersediaan Ruang Perawatan Covid-19 di RS

Kompas.com - 25/07/2021, 13:10 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Informasi mengenai ketersediaan kamar rumah sakit sangat dibutuhkan bagi para pasien Covid-19 yang membutuhkan perawatan intensif.
Dengan adanya informasi tersebut masyarakat bisa mengetahui mana rumah sakit yang kosong dan mana fasilitas kesehatan yang kamar perawatannya penuh.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Bidang Koordinasi Relawan (BKR) Satgas Covid-19 meluncurkan layanan jalur bantuan informasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan dan masyarakat umum di wilayah DKI Jakarta dan Bandung Raya.

Dengan adanya layanan ini masyarkat yang membutuhkan informasi seputar pelayanan ruang perawatan di fasilitas kesehatan bisa diakses melalui nomor hotline WhatsApp 0821-2390-3617.

Baca juga: 16 Bangunan di 7 Kota Bakal Dijadikan RS Darurat Covid-19

"Layanan jalur bantuan informasi Covid-19 ini kami inisiasi atas beberapa keluhan masyarakat mengenai minimnya informasi lokasi rumah sakit atau puskesmas yang masih memiliki kamar perawatan kosong, sehingga masyarakat mendatangi rumah sakit atau puskesmas secara mandiri," ujar Sekertaris Utama Badan Penanggulangan Bencana (BNPB) Lilik Kurniawan seperti dikutip dari Antara pada Minggu (25/7/2021).

Adapun layanan yang disediakan oleh layanan ini adalah informasi mengenai cara menangani pasien Covid-19 informasi teknis mengenai isolasi mandiri, bantuan rujukan ruang perawatan Rumah Sakit dan HCU/ICU, bantuan transportasi ambulans, layanan bantuan psikologi, dan informasi kebutuhan lain yang sifatnya personal.

Lilik mengatakan, keputusan pasien yang langsung mendatangi rumah sakit berdampak pada terhambatnya penanganan oleh tenaga kesehatan karena jumlah pasien yang masuk di salah satu fasilitas kesehatan menumpuk.

Baca juga: Luhut Minta RS Lapangan Covid-19 Mulai Dibangun Pekan Ini

"Padahal di fasilitas kesehatan lainnya masih tersedia," katanya.

Sebagai langkah awal, kata Lilik, layanan jalur bantuan Informasi Covid-19 ini beroperasi di Wilayah DKI Jakarta dan Bandung Raya. Namun, ke depan layanan ini dapat berkembang untuk melayani masyarakat Indonesia di wilayah lain yang lebih luas.

Layanan Jalur Bantuan Informasi Covid-19 adalah sebuah sistem interaktif yang akan memberikan respon bagi pengguna hotline sesuai dengan kebutuhan dan keluhan penggunanya.

"Perlu ditekankan bahwa Layanan Jalur Bantuan Informasi Covid-19 ini adalah upaya BKR Satgas Covid-19 yang bertindak sebagai alternatif nomor hotline agar mampu memaksimalkan naiknya frekuensi kebutuhan respon informasi di tengah masyarakat," katanya.

Selain itu, kata Lilik, layanan itu juga bertindak sebagai filter kontak untuk membantu meringankan beban puskesmas dan rumah sakit di sekitar wilayah DKI Jakarta dan Bandung Raya.

"Jadi dapat disimpulkan bahwa ini bukanlah nomor hotline saingan atau pengganti nomor hotline nasional utama, yaitu 112 dan 119 yang memiliki jangkauan secara nasional," kata Kepala Sub-Bidang Organisasi Relawat Kesehatan BKR Satgas Covid-19 dr Jossep Fredrick William.

Baca juga: Kementerian PUPR akan Ubah RSCM Jadi RS Covid-19 dalam 3 Minggu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Earn Smart
Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Whats New
3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

Whats New
Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Whats New
Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Work Smart
IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

Whats New
Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com