Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengajukan KPR BNI Online dan Syarat-syaratnya

Kompas.com - 25/09/2021, 18:07 WIB
Mutia Fauzia

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Mengajukan KPR online kini dimungkinkan dengan perkembangan teknologi.

Dengan mengajukan KPR secara online, Anda jadi tidak perlu repot-repot ke kantor cabang dengan membawa beragam berkas persyaratan pengajuan KPR.

Salah satu bank yang menyediakan layanan mengajukan KPR secara online yakni PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI).

Program KPR dari bank pelat merah ini disebut dengan BNI Griya.

Dikutip dari laman resmi bni.co.id dijelaskan, BNI Griya adalah fasilitas pembiayaan konsumtif yang dapat digunakan untuk tujuan pembelian, pembangunan/renovasi, top up, refinancing, atau take over peroperti berupa rumah tinggal, villa, apartemen, kondominium, rumah toko, rumah kantor, atau tanah kaveling yang besarnya disesuaikan dengan kebutuhan pembiayaan dan kemampuan membayar kembali masing-masing pemohon.

Baca juga: Syarat dan Cara Mengajukan KPR BCA 2021

Perusahaan mengklaim, keungguhan BNI griya dibanding dengan KPR lain yakni jangka waktu hingga 30 tahun, serta maksumal kredit hingga 20 miliar.

Syarat Mengajukan KPR BNI

Untuk bisa mengajukan KPR BNI secara online, terlebih dahulu ada beberapa persyaratan, baik persyaratan umum dan persyaratan dokumen yang harus Anda penuhi.

Berikut adalah rincian syarat mengajukan KPR BNI:

Syarat Umum

  • Warga Negara Indonesia
  • Usia Minimum 21 tahun saat pengajuan
  • Usia Maksimal saat kredit lunas bagi karyawan berusia 55 tahun, bagi profesional dan wiraswasta 65 tahun
  • Mengisi formulir dan melengkapi persyaratan dokumen

Syarat Dokumen

  • Fotokopi KTP (suami istri)
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi Surat Nikah (apabila sudah menikah)
  • Fotokopi NPWP pribadi/SPT PPh
  • Fotokopi rekening gaji 3 bulan terakhir (khusus karyawan)
  • Fotokopi rekening koran 6 bulan terakhir (khusus profesional dan wiraswasta) Surat keterangan kerja dan slip gaji (dokumen asli)
  • Fotokopi izin praktik/surat kepengurusan perpanjangan izin praktik dari instansi terkait (khusus profesional)
  • Fotokopi SIUP/surat izin usaha lainnya/TDP/NIB/surat kepengurusan pembuatan (khusus wiraswasta)
  • Fotokopi akte pendirian atau akta perubahan terakhir (khusus wiraswasta)
  • Pas foto pemohon dan suami/istri ukuran 3x4 Fotokopi dokumen jaminan (sertifikat, IMB, bukti lunas PBB tahun terakhir)
  • Fotokopi laporan keuangan 2 tahun terakhir (khusus wiraswasta).

Baca juga: Tips Mengajukan KPR agar Prosesnya Lancar

Cara Mengajukan KPR BNI Online

Mengajukan KPR BNI secara online bisa dilakukan baik lewat laman resmi BNI, yakni bni.co.id serta lewat BNI Mobile Banking.

Rincian cara mengajukan KPR BNI online adalah sebagai berikut:

  1. Akses e-Form di www.bni.co.id (pilih "Layanan Digital") atau BNI Mobile Banking (pilih "E-Form").
  2. Pilih "BNI Griya", selanjutnya klik "Daftar", dan Pilih menu "Aplikasi".
  3. Isi aplikasi lengkap, kemudian klik SUBMIT.
  4. Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email dan petugas BNI akan segera menghubungi Anda.

Biaya KPR BNI

Untuk mengajukan KPR BNI, terdapat beberapa biaya lain yang harus dipertimbangkan selain bunga KPR.

Beberapa biaya KPR tersebut yakni:

  • Propisi sebesar 1 persen dari maksimal kredit eenmalig
  • Biaya administrasi mulai dari Rp 750.000 sampai dengan Rp 2 juta
  • Asuransi jiwa, asuransi kebakaran, ditentukan kemudian
  • Appraisan dan Notaris ditentukan kemudian

Baca juga: BI Catat Pengajuan KPR dan Kredit Kendaraan Bermotor Mulai Melonjak

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com