JAKARTA, KOMPAS.com - Telkom Indonesia membuka lowongan pekerjaan untuk para pekerja profesional, yakni pekerja tingkat menengah (middle level) dengan pengalaman kerja 3-5 tahun.
Lowongan ini dibuka hingga 31 Desember 2021. Khusus untuk desainer UI (UI designer), lowongan hanya dibuka hingga tanggal 7 Desember 2021.
"Kali ini @telkomindonesia membuka peluang berkarir untuk kakak-kakak profesional talent dengan minimal pengalaman 3 tahun atau 5 tahun untuk job role product management, desainer, data science, dan developer. Tidak ada batasan usia," tulis akun Instagram @livingintelkom dikutip Kompas.com, Minggu (24/10/2021).
Baca juga: Operasikan Kantor di Solo, Shopee Targetkan Buka 2.000 Pekerjaan Baru
Untuk bidang developer, lowongan kerja yang tersedia adalah Back End Developer, Cloud Architect, Cloud Engineer, Database Administrator, DevOps Engineer, DevSecOps Engineer, Front End Developer, Mobile Developer, Scrum Master, Software Architect, Software Documentation Engineer
Sementara untuk data science, lowongan yang terbuka adalah Data Analyst, Data Scientist, Data Engineer.
Adapun untuk program product management dan desainer, lowongan yang tersedia yakni Product Manager, Product Owner, UI Designer, UX Designer, UX Researcher, UX Writer.
Bagi kamu yang minat mendaftar, kamu bisa mengunjungi laman rekrutmen.telkom.co.id. Melalui laman tersebut, kamu bisa mengisi sesuai posisi yang kamu inginkan, sekaligus membaca deskripsi pekerjaan dan syarat yang diperlukan.
Benefit yang akan kamu dapatkan ketika diterima sebagai pekerja Telkom, antara lain asuransi kesehatan, bonus performa, dan pelatihan. Semua posisi ditempatkan di DKI Jakarta.
"Kamu akan mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan solusi digital dengan kontribusi nyata kepada masyarakat dan komunitas tempatmu berada," tulis Telkom.
Baca juga: Menaker: Pekerjaan Terberat adalah Tingkatkan Kompetensi Pencari Kerja
Berikut ini Kompas.com rangkum beberapa syarat dan ketentuan untuk posisi UI Designer dan Senior Data Engineer.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.