Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Diprediksi Melemah Jelang Akhir Pekan, Simak Rekomendasi Sahamnya

Kompas.com - 29/10/2021, 07:18 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan melemah pada Jumat (29/10/2021). IHSG Kamis (27/10/2021) ditutup negatif di level 6.524,07 atau turun 78,13 poin (1,18 persen).

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper mengatakan, hari ini IHSG berpeluang melemah.

Baca juga: [POPULER MONEY] Pengecualian Harga Baru Tes PCR | Dirut Garuda Dituding Liburan Pakai Fasilitas Kantor

Secara teknikal candlestick membentuk long black body mengindikasikan potensi melanjutkan pelemahan.

IHSG diprediksi melemah, investor akan mencermati rilis data ekonomi dari Amerika Serikat. Dari dalam negeri investor juga masih mencermati rilis laporan keuangan oleh beberapa emiten,” kata Dennies dalam rekomendasinya.

Dennies memproyeksikan hari ini IHSG akan bergerak resistance pada level 6.700 hingga 6.651, dan support pada level 6.571 hingga 6.540.

Hal senada disampaika juga oleh Analis Panin Sekuritas William Hartanto. Menurut William, IHSG masih cenderung mengalami koreksi dan semakin mendekati demand zone pada area 6.458 hingga 6.506.

IHSG juga masih dalam tren masih bullish selama demand zone berhasil dipertahankan

Baca juga: Biaya Balik Nama Motor dan Cara Mengurusnya

“Setelah IHSG mengalami koreksi lanjutan dan menembus support 6.552, kini mendekati demand zone pada area 6.458 – 6.506 dan tren masih bullish selama demand zone berhasil dipertahankan. Hari ini IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung melemah dalam range 6.506 – 6.693,” jelas William.

Adapun rekomendasi teknikal dari tiga perusahaan sekuritas sebagai berikut:

1. Panin Sekuritas

  • BBTN rekomendasi buy 1.700 – 1.745, TP 1.800 – 1.850, stop loss <1.650.
  • CTRA rekomendasi buy 1.075 – 1.085, TP 1.145 – 1.200, stop loss <1.030.
  • MPPA rekomendasi speculative buy on breakout 685, TP 715 – 750, stop loss <600

2. Artha Sekuritas

  • PGAS entry level 1.520 – 1.550, TP 1.620 – 1.650, stop loss 1.495
  • BFIN entry level 995 – 1.015, TP 1.040 – 1.060, stop loss 980
  • SMGR entry level 8.750 – 8.900, TP 9.100 – 9.150, stop loss 8.700

3. Pilarmas Investindo

  • ICBP last price 8.800, support 8.600, resistance 9.175
  • DMAS last price 230, support 214, resistance 246, TP 190 - 255, Exit 220 – 240
  • ISAT last price 7.100, support 6.900, resistance 7.300, TP 7.500, Exit 6.850

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com