Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hubungan Kelangkaan dengan Hukum Permintaan dan Penawaran

Kompas.com - 24/12/2021, 23:11 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

Menurut prinsip kelangkaan ini, barang-barang langka sering memiliki nilai yang lebih tinggi dan ini mengakibatkan ketidaksesuaian antara permintaan dan penawaran suatu barang.

Untuk memahami jawaban dari pertanyaan jelaskan hubungan antara kelangkaan dengan permintaan dan penawaran, simak contoh berikut.

Misalnya, selama pandemi Covid-19 pemerintah memberlakukan penyekatan di berbagai daerah yang membuat distributor kesulitan menawarkan atau memasok barang ke daerah lain. Sementara permintaan pembeli akan barang tersebut tetap banyak.

Baca juga: 10 Daerah dengan Tingkat Pengangguran Tertinggi di Indonesia

Keadaan kelangkaan ini terjadi karena penawaran yang terhambat sedangkan permintaan yang tetap banyak sehingga membuat harga barang tersebut tinggi.

Untuk mencapai keseimbangan antara hukum penawaran dan permintaan, prinsip kelangkaan menawarkan solusi dengan menaikkan harga produk yang langka tersebut sampai keseimbangan tercapai.

Demikian jawaban singkat dari pertanyaan jelaskan hubungan antara kelangkaan dengan permintaan dan penawaran. Diharapkan dapat dengan mudah memahami hukum permintaan dan penawaran serta fungsi permintaan dan penawaran setelah membaca penjelasan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com