Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerimaan STMKG 2022: Jadwal, Kuota, Biaya, dan Syarat Pendaftaran

Kompas.com - 11/04/2022, 21:58 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


KOMPAS.com – Penerimaan Taruna Baru (PTB) Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) atau pendaftaran STMKG 2022 telah dibuka mulai 9 April 2022.

STMKG adalah Perguruan Tinggi Kedinasan di bawah Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang saat ini berlokasi di Kota Tangerang Selatan, Banten.

Jurusan STMKG meliputi sejumlah program pendidikan Diploma IV yang setara dengan Sarjana Terapan dengan Program Studi Meteorologi, Program Studi Klimatologi, Program Studi Geofisika dan Program Studi Instrumentasi-MKG.

Baca juga: Cek Lagi Syarat Masuk STIN 2022 di Link Pendaftaran ptb.stin.ac.id

Bagi yang berminat mendaftar, penting memahami jadwal tes STMKG 2022. Demikian pula dengan informasi seputar biaya pendaftaran STMKG yang juga perlu dicatat.

Artikel ini akan mengulas hal tersebut, termasuk mengenai syarat masuk STMKG 2022, dikutip dari Buku Pedoman PTB STMKg 2022/2023 pada Senin (11/4/2022).

Kuota STMKG 2022

Tahun ini, kebutuhan (formasi) jenjang Sarjana Terapan (Diploma IV) yang akan diterima pada pendaftaran STMKG 2022 adalah 250 taruna/taruni dengan rincian sebagai berikut:

  • DIV Meteorologi: 88
  • DIV Klimatologi: 30
  • DIV Geofisika: 30
  • DIV Instrumentasi MKG: 102
  • Total: 250

Baca juga: Pendaftaran STAN 2022: Jurusan, Kuota, Syarat, dan Biaya Pendaftaran

Itulah kuota STMKG 2022 pada masing-masing Jurusan STMKG yang membuka penerimaan. Adapun formasi dari tiap-tiap program studi diperuntukkan bagi peserta dengan kriteria sebagai berikut:

  • Formasi Reguler adalah formasi penerimaan taruna baru bagi peserta dari seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  • Formasi Afirmasi adalah formasi penerimaan taruna baru yang dikhususkan bagi putraputri dari wilayah Papua, Papua Barat, Kepulauan Riau, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Maluku, Maluku Utara dan Sulawesi Tenggara.

Nantinya, setelah pendaftar memenuhi syarat masuk STMKG 2022 dan dinyatakan lulus, peserta akan menempuh pendidikan di STMKG selama 8 semester.

Peserta didik/taruna dinyatakan gugur jika pada semester tertentu melakukan pelanggaran disiplin, pelanggaran moral dan etika, dan atau secara akademik tidak dapat mencapai indeks prestasi yang ditentukan.

Adapun lulusan jurusan STMKG atau program pendidikan Diploma IV berhak menyandang gelar Sarjana Terapan (S.Tr).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com