Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Ditutup Terkoreksi Tipis, 3 Saham Ini Catatkan Koreksi Paling Dalam

Kompas.com - 29/08/2022, 15:39 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah pada penutupan perdagangan sesi II di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (29/8/2022). Sejak pembukaan perdagangan, indeks saham nasional terus bergerak di zona merah.

Melansir data RTI, IHSG ditutup pada level 7.132,04 pada sesi perdagangan hari ini. Nilai tersebut turun 3,2 poin atau 0,04 persen dari penutupan perdagangan sebelumnya yakni 7.131,25 poin.

Selaras dengan koreksi itu, 357 saham ditutup di zona merah, 191 menguat, dan 154 saham lainnya stagnan. Adapun jumlah transaksi seharian ini turun menjadi Rp 12,43 triliun dengan volume 29,50 miliar saham.

Baca juga: BI: Ekonomi Jakarta Lebih Baik daripada Ekonomi Nasional

Emiten teknologi menjadi sektor yang mencatatkan koreksi paling dalam yakni 2,23 persen. Sementara itu, sektor energi menjadi sektor yang menguat paling tinggi sebesar 0,7 persen.

Lagi-lagi, Bumi Resources (BUMI) menjadi emiten yang paling banyak ditransaksikan hari ini, dengan volume transaksi sebanyak 5,3 miliar saham. Kemudian diikuti oleh Darma Henwa (DEWA) dan Smartfren Telecom (FREN) masing-masing sebesar 2,2 miliar dan 2 miliar saham.

Adapun top losers ditempati oleh Hetzer Medical Indonesia (MEDS) yang terkoreksi 6,98 persen ke Rp 400. Kemudian, Ricky Putra Globalindo (RICY) merosot 6,96 persen ke Rp 147. Lalu Bukalapak.com (BUKA) yang juga terkoreksi 6,96 persen ke Rp 294.

Baca juga: Realisasi Belanja Produk Dalam Negeri Baru Rp 400 Triliun, Jokowi Ingatkan Ini

Di sisi lain, top gainers siang hari ini ditempati oleh Roprima Solusi (GPSO) yang melesat 34,82 persen ke Rp 151. Kemudian, Nusantara Infrastructure (META) naik 22,06 persen ke Rp 166. Lalu, Pratama Abadi Nusa Industri (PANI) melesat 21,09 persen ke Rp 1.550.

Sebagian besar bursa Asia lain juga terpantau terkoreksi, di mana Nikkei anjlok 2,66 persen ke 27.878,96, Hang Seng Hong Kong terkoreksi 0,73 persen ke 20.023,22, dan Straits TImes turun 0,81 persen ke 3.223,43. Sementara itu, Shanghai Komposit naik 0,14 persen ke 3.240,73.

Baca juga: Mulai 30 Agustus, Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Wajib Vaksin Booster

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com