Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Uno: Kami Meyakini Para Pelaku Usaha Bisa Bertahan Menghadapi Gejolak Ekonomi

Kompas.com - 01/09/2022, 10:40 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melalui Bank Infaq Ar-Raudhoh memberikan bantuan permodalan sebesar Rp 20 juta untuk UMKM di Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Selain itu, dia juga memberikan pelatihan pengelolaan keuangan kepada pelaku UMKM.

Salah satu peserta pelatihan, Natasha (45) menilai kegiatan ini memiliki banyak manfaat untuk mendukung usahanya. Usai mendapatkan pelatihan, ia mengaku jadi tahu pentingnya pengolahan uang agar usaha yang dijalani bisa berkembang dengan baik.

Baca juga: Sandiaga Uno Yakin Sektor Ekonomi Kreatif Paling Cepat Pulih Setelah Pandemi

"Tadi saya melihat juga ada bantuan dari Bank Infaq untuk para UMKM, semoga bantuan ini bisa diserap kepada seluruh UMKM yang bergabung di Bank Infaq," ucap Natasha.

Sandiaha Uno berkolaborasi dengan Bank Infaq Ar-Raudhoh menggelar pelatihan pengolahan keuangan untuk ratusan pegiat UMKM di Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Ia menilai, pelatihan ini penting dan tepat untuk diberikan kepada para pelaku UMKM. Dengan pelatihan ini, para pelaku UMKM bisa mengetahui cara pengolahan keuangan yang baik.

Menurut Sandiaga, pelatihan ini bisa menjadi bekal para peserta agar mampu menghadapi era VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity dan Ambiguity), salah satunya adalah inflasi.

"Oleh karena itu caranya kita harus bisa mengelola keuangan dengan lebih baik. Karena tidak ada yang konstan semuanya berubah kita harus melewati era VUCA ini. Pelatihan ini sangat tepat," kata Sandiaga di Rumah Makan Goreng Rempah, Sleman, Rabu (31/8/2022).

Baca juga: Sandiaga Uno: Good News, Harga Tiket Pesawat Turun 15 Persen

Sandiaga meyakini, sejalan dengan program-program pemerintah yang tepat, para pelaku usaha dapat bertahan bahkan meningkat di tengah gejolak ekonomi.

"Kami meyakini bahwa usaha-usaha kita bisa bertahan menghadapi gejolak ekonomi terutama naiknya harga bahan-bahan pokok dengan pengolahan keuangan yang lebih baik," tegas dia.

"Kita tetap menargetkan UMKM kita bisa bertahan malah bisa meningkat dengan target penciptaan 1,1 juta lapangan kerja baru dan berkualitas tahun ini. Dan sampai 2024 ada 4,4 juta lapangan kerja baru," pungkas Sandiaga Uno.

Baca juga: Sandiaga Uno Ajak Pelaku Ekraf Bandar Lampung Genjot Produk Kriya, Kuliner dan Fesyen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com