Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNI Ungkap Dampak Kenaikan BI Rate terhadap Bunga Deposito dan Kredit

Kompas.com - 25/10/2022, 12:05 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mengungkap dampak dari kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) selama tiga bulan berturut-turut kepada kinerja perseroan.

Direktur Keuangan BNI Novita Widya Anggraini mengatakan, kenaikan suku bunga acuan BI tersebut akan berdampak ke kenaikan biaya dana (cost of fund) perseroan, terutama deposito.

Pasalnya, ke depannya kondisi likuiditas akan semakin mengetat. Untuk itu, BNI sejak September lalu sudah menaikkan bunga deposit valuta asing (valas) di kisaran 5-30 basis poin (bps).

"Memang kami memproyeksikan cost of fund akan mulai meningkat secara bertahap mulai dari Kuartal IV tahun ini," ujarnya saat konferensi pers paparan kinerja BNI Kuartal III 2022, Senin (25/10/2022).

Baca juga: Bunga KPR Bank Mandiri Naik 25-50 Bps, Cek Suku Bunga Fixed Berjenjang 10 Tahun

Selain bunga deposito, BNI juga telah menyesuaikan bunga kredit valas sebesar di kisaran 1-2 persen yang efektif berlaku 1 Oktober lalu.

Sementara untuk bunga deposito dan kredit rupiah di Kuartal III 2022 ini masih belum terpengaruh pada kenaikan suku bunga BI.

Namun, bank pelat merah ini akan terus meninjau penyesuaian bunga deposito dan kredit rupiah dengan perkembangan yang ada di Kuartal IV 2022.

"Penyesuaian di suku bunga khususnya di suku bunga deposito valas ini memang diperlukan untuk memenuhi tingginya permintaan kredit valas," ucapnya.

Strategi BNI

Novita mengatakan, BNI telah menyiapkan strategi konservatif untuk menyikapi kenaikan suku bunga acuan BI yang sejak Agustus lalu mulai mengetat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com