Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Bank Nobu Buka Suara Soal Pembeli Meikarta Minta Pembatalan Kredit | Luhut Ditegur Jokowi Karena Pakai Sepatu Buatan Italia

Kompas.com - 15/12/2022, 05:40 WIB
Akhdi Martin Pratama

Editor

Harga buyback emas Antam juga melesat Rp 15.000 per gram pada level Rp 913.000 per gram.

Buyback adalah harga yang di dapat jika pemegang emas Antam ingin menjual emas batangan tersebut.

Namun, perlu diketahui bahwa harga emas Antam itu adalah yang berlaku di Butik Emas LM, Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Bisa saja harganya berbeda di gerai penjualan emas Antam lainnya.

Selengkapnya baca di sini

4. OJK Sebut Uang Nasabah Wanaartha Life Bisa Kembali, tapi Tidak Seluruhnya

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengatakan uang nasabah PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life) bisa kembali, tetapi tidak seluruhnya.

Kepala Departemen Pengawasan Khusus IKNB OJK Moch. Muchlasin mengatakan hal itu sangat tergantung pada hasil kerja dari tim likuidasi nantinya.

"Iya (bisa kembali) karena dalam pengawasan OJK, proses likuidasi perusahaan memang seperti itu, jadi tergantung pada boedel likuidasinya dan berapa (uang) yang bisa dibagikan," kata dia dikutip dari program B-Talk Kompas TV, Selasa (13/12/2022).

Ia menambahkan, tim likuidasi nantinya akan bertugas melakukan verifikasi dan rekap terhadap Wanaartha Life.

Selengkapnya baca di sini

5. Cerita Luhut Ditegur Jokowi karena Pakai Sepatu Buatan Italia

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengaku pernah ditegur oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).Hal itu karena Luhut mengenakan sepatu yang bukan buatan dalam negeri.

"Dulu, saya itu enggak pernah pakai sepatu dalam negeri karena enggak cocok menurut saya. Jadi saya pakai sepatu brand (buatan Italia). Pernah Presiden tegur saya 'Pak Luhut pakai sepatu apa?'. Saya bilang 'Salvatore Ferragamo, Pak'," ujarnya dalam acara Anugerah Bangga Buatan Indonesia (BBI), dikutip Rabu (14/12/2022).

Mendengar jawaban itu, Presiden langsung mengatakan bahwa sepatu yang ia pakai berbeda dengan Luhut. Sebab saat itu Jokowi memakai sepatu buatan lokal.

"Saya pakai anu (merek lokal) kata beliau (Jokowi). Memang sepatu beliau itu pakai dari Nah Project (sepatu merek lokal)," kata Luhut.

Usai "teguran halus" Jokowi itu, Luhut mencari sepatu lokal yang cocok untuk dirinya. Akhirnya, ia pun kepincut sepatu merek lokal yang ia nilai kualitasnya tidak kalah dari buatan luar negeri. 

Selengkapnya baca di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com