Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Respons Erick Thohir soal Longspan LRT Salah Desain | Pemerintah Bakal Hapus Kredit Macet UMKM

Kompas.com - 05/08/2023, 07:40 WIB
Aprillia Ika

Penulis

1. Soal Longspan LRT Jabodebek Salah Desain, Erick Thohir: Sudah Diperbaiki Sebelum Uji Coba

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, jembatan lengkungan atau longspan LRT Jabodebek di Kuningan, Jakarta Selatan yang disebut-sebut salah desain, sudah dilakukan perbaikan sebelum uji coba.

Menurutnya, desain saat ini sudah disesuaikan dengan operasional LRT Jabodebek, sehingga saat kereta menikung akan memperlambat kecepatannya.

"Sudah dilakukan (perbaikan) sebelum uji coba, lekukan itu. Kan lekuk itu susah loh dan tanpa sambungan. Nah itu maksudnya bukan berarti salah dan bener. Ini statement beliau (Wamen BUMN Kartika Wirjoatmodjo) bicara sebelumnya, kalau sekarang sudah diperbaiki," ungkap Erick saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (4/8/2023).

Terkait sistem LRT Jabodebek yang berjalan tanpa masinis, ia menuturkan, saat ini masih terus dilakukan penyempurnaan oleh pihak Siemens sebagai software development. Hal ini untuk memastikan antara pintu kereta dan pintu di stasiun sejajar sempurna.

Selengkapnya klik di sini

2. Terbongkar Punya Banyak Masalah, LRT Jabodebek Tak Harus Beroperasi Penuh 18 Agustus 2023

Proyek LRT Jabodebek baru terbongkar memiliki banyak masalah jelang tanggal operasional komersial pada 18 Agustus 2023.

Alhasil proyek yang dibangun sejak 2015 ini kemungkinan akan diundur lagi peresmiannya menjadi 20 atau 30 Agustus 2023.

Padahal tadinya proyek ini sudah masuk tahap uji coba operasional dengan penumpang terbatas sehingga masyarakat bisa ikut menjajal moda transportasi ini.

Namun ketika uji coba berjalan 4 hari, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menghentikan sementara uji coba mulai 17 Juli dengan alasan ingin melakukan perbaikan dan penyempurnaan sistem perangkat lunak (software).

"Pada umumnya uji coba berjalan lancar. Ada beberapa hal yang mesti dilakukan untuk perbaikan termasuk penyempurnaan pada sistem software," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal dalam keterangan tertulis, Senin (17/7/2023).

Penghentian uji coba operasional terbatas itu rencananya hanya berlangsung sampai 24 Juli, tapi hingga kini tidak jelas kapan akan kembali dimulai.

Masyarakat umum yang pada 10 Juli lalu sudah mendaftar menjadi peserta uji coba pun harus bersabar menunggu kepastian.

Lalu apa saja sederet masalah yang mengancam tanggal operasional komersial LRT Jabodebek mundur lagi?

Selengkapnya klik di sini

3. 4 Lelang Rumah Murah di Tangerang Rp 200 Jutaan, di Ciledug hingga Cisauk

Khusus daerah Tangerang, pada Agustus 2023 ada sejumlah rumah yang dilelang mulai dari nilai limit Rp 200 juta hingga Rp 6,70 miliar.

Kompas.com akan menyortirnya untuk nilai limit Rp 200 jutaan.

Berikut daftar lelang rumah murah di Tangerang, melalui laman lelang.go.id:

1. Lelang rumah di Cisauk

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI akan melelang sebidang tanah dengan luas total 70 meter persegi beserta bangunannya.

Penyelenggara lelang yakni Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tangerang I. Lokasi rumah berada di Desa Cibogo, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten.

Nilai limit lelang rumah Rp 200 juta. Sementara uang jaminan Rp 50 juta disetor paling lambat 6 Agustus 2023. Lelang dilakukan pada 7 Agustus 2023 pukul 09:30 WIB.

selengkapnya klik di sini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Smartpreneur
TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

Whats New
Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Whats New
J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com