Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Bansos yang Gencar Ditebar Jokowi, dari Beras sampai Uang Tunai

Kompas.com - 10/02/2024, 16:58 WIB
Muhammad Idris

Penulis

Apabila besaran BLT yang diberikan sama dan pelaksanaannya diperpanjang hingga Juni 2024, maka KPM berpotensi menerima bantuan sebesar Rp 1,2 juta, dengan perhitungan setiap bulannya KPM menerima bantuan Rp 200.000 selama 6 bulan.

3. Program Keluarga Harapan (PKH)

Dilansir dari situs Kemensos, PKH adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Miskin (KM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH. Program ini telah diluncurkan sejak 2007 sebagai upaya percepatan penanggulangan kemiskinan.

Bagi mereka yang memenuhi kriteria, PKH dapat menjadi penyelamat dalam menghadapi kesulitan ekonomi.

Baca juga: Impor Beras dan Janji Swasembada yang Berulang Kali Diucapkan Jokowi

PKH membuka akses keluarga miskin terutama ibu hamil dan anak untuk memanfaatkan berbagai fasilitas layanan kesehatan (faskes) dan fasilitas layanan pendidikan (fasdik) yang tersedia di sekitar mereka.

Bantuan diberikan dalam bentuk uang tunai sebesar Rp 750.000 per tahap untuk ibu hamil dan balita. Uang sebesar Rp 600.000 per tahap untuk lansia dan penyandang disabilitas.

Sementara untuk siswa adalah Rp 225.000 per tahap untuk SD, dan Rp 370.000 per tahap untuk siswa SMP.

4. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

Bantuan sosial non tunai diberikan dalam rangka program penanggulangan kemiskinan yang meliputi perlindungan sosial, jaminan sosial, pemberdayaan sosial, rehabilitasi sosial, dan pelayanan dasar.

Bantuan ini diberikan kepada 18,8 KPM yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Nilai bansos ini sebesar Rp 200.000 dalam bisa dipakai dengan ditukarkan dengan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, hingga telur ayam yang dijual di warung-warung tertentu.

Baca juga: Janji Swasembada Daging Sapi 2 Periode Jokowi Ditagih

5. Bantuan Presiden

Bantuan Presiden bisa dikatakan sebagai bansos yang dibagikan hanya saat Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke berbagai daerah di Indonesia. Bansos ini lazimnya dibagikan secara langsung oleh Jokowi dalam beberapa kesempatan.

Bansos yang juga dikenal dengan sebutan Banpres ini berisi berbagai macam kebutuhan pokok seperti minyak goreng, beras, biskuit, sarden, gula pasir, hingga teh celup.

Paket sembako yang didanai APBN ini dimuat dalam tas kelir putih berdesain khusus bertuliskan ‘Bantuan Presiden Republik Indonesia’.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com