Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hingga Agustus 2020, Bank Syariah Mandiri Catat Laba Rp 957 Miliar

Kompas.com - 25/09/2020, 12:38 WIB
Fika Nurul Ulya,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Syariah Mandiri melaporkan adanya pertumbuhan laba setelah pajak sebesar Rp 957 miliar pada Agustus 2020. Laba ini meningkat dari Rp 756 miliar dibanding pada periode yang sama tahun lalu. Laba juga meningkat dari semester I 2020 sebesar Rp 719 miliar.

Direktur Utama Bank Syariah Mandiri, Toni EB Subari mengatakan, meningkatnya laba ditopang oleh penyaluran kredit/pembiayaan yang masih mencatatkan angka positif di tengah pandemi Covid-19.

Tercatat hingga Agustus 2020, pembiayaan masih tumbuh 6,18 persen secara tahunan (year on year/yoy) dari Rp 72,20 triliun pada Agustus 2019 menjadi Rp 76,66 triliun pada Agustus 2020.

Baca juga: Jadi Hub Keuangan Syariah Dunia, Indonesia Perlu Bikin Ekosistem Kuat

Direktur Utama Bank Syariah Mandiri, Toni EB Subari mengatakan, hal ini menandakan kepercayaan nasabah makin meningkat, termasuk saat pandemi Covid-19.

"Jadi kembali lagi kami sampaikan secara menyeluruh pembiayaan atau kredit Alhamdulillah masih lebih baik dibanding perbankan konvensional. Artinya nasabah makin percaya pada syariah," kata Toni dalam Workshop virtual Mandiri Syariah, Jumat (25/9/2020).

Meski pembiayaan terus digelontorkan, pembiayaan macet atau Non-Performing Financing (NPF) bisa ditekan hingga 2,51 persen. Rasio NPF lebih baik dibanding 2,78 persen pada tahun sebelumnya.

Toni menuturkan, pertumbuhan perbankan syariah dari tahun ke tahun memang mengalami peningkatan lebih tinggi dibanding industri konvensional. Di BSM, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh 13,17 persen pada Agustus 2020 dari Rp 87,58 triliun menjadi Rp 99,12 triliun.

"Alhamdulillah baik pembiayaan, aset, DPK, relatif baik. Komposisi DPK dari tahun ke tahun semakin banyak. Deposito atau low cost fund semakin meningkat. Artinya komposisi DPK dari bank syariah masih di deposito, Alhamdulillah sekarang meningkat," tutur Toni.

Secara keseluruhan, kata Toni, industri perbankan syariah mencatat pertumbuhan lebih baik dibanding perbankan konvensional.

Toni yang juga merupakan Ketua Umum Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo) merinci, pembiayaan masih tumbuh 10,23 persen, jauh lebih tinggi dibanding bank konvensional, sebesar 1,04 persen Hingga Juli 2020.

Penghimpunan DPK di bank syariah tumbuh 8,78 persen, lebih tinggi dari perbankan konvensional sebesar 8,44 persen, dan perbankan nasional sebesar 8,46 persen. Dari sisi aset, aset bank syariah melesat 9,88 persen, jauh lebih tinggi dari bank konvensional 5,37 persen dan perbankan nasional 5,63 persen.

Permodalan di bank syariah juga menebal hingga Juli 2020, yakni di level 20,93 persen, tak jauh berbeda dengan bank konvensional sebesar 22,96 persen dan perbankan nasional sebesar 23,03 persen.

"LDR/LFR di beberapa tahun dari 2017-2019 di kisaran 85-88 persen. Artinya likuiditas cukup. NPL bisa terjaga di 3,5 persen, masih di bawah 5 persen jadi kondisinya masih aman. Perbankan syariah pertumbuhannya dari tahun ke tahun lebih tinggi dari industri konvensional," pungkasnya.

Baca juga: Sri Mulyani: Keuangan Syariah Harusnya Bisa Bersaing dengan Konvensional

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com