Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Langkah yang Dilakukan Lazada Hadapi Seller Nakal

Kompas.com - 27/10/2020, 19:07 WIB
Elsa Catriana,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring berkembang dan meningkatnya bisnis e-commerce, potensi munculnya para penjual atau seller nakal pun kian besar.

Cara seller nakal kian besar beraneka ragam, mulai dari membuat harga yang tidak wajar hingga memperjualbelikan barang yang tidak semestinya.

Misalnya seperti yang belum lama ini terjadi, ada seller yang menjual Gedung DPR RI hingga menjual uang koin dengan harga yang tinggi.

Chief Customer Care Officer Lazada Indonesia Ferry Kusnowo mengatakan pihaknya selalu menindaktegas para seller yang kedapatan melakukan tindakan curang saat menjual produk.

Baca juga: Hak Cuti Tahunan ASN Tak Berkurang Meski Cuti Bersama

Lazada bahkan memiliki tim khusus yang bertugas untuk memantau para seller.

"Memang ada beberapa seller yang masih melakukan kegiatan itu dan kami di Lazada memiliki tim yang bertugas untuk memantau jika ada produk yang di luar nalar ataupun produk yang memiliki harga yang tidak masuk akal," ujarnya dalam diskusi webinar Kenali Hak Konsumen dalam Berbelanja Online," Selasa (27/10/2020).

Menurut dia, sebelum para seller bergabung ke platform Lazada, mereka sudah terlebih dahulu menandatangani kontrak kerja sama antara Lazada dan pihak seller.

Dalam kontrak tersebut pun sudah dicantumkan bahwa seller tidak boleh menjual barang yang dilarang dan membuat harga produk yang tidak masuk akal.

Baca juga: Lelang Sukuk Negara, Pemerintah Kantongi Rp 12,3 Triliun

Bila para seller ketahuan melanggar isi kontrak tersebut, maka tim Lazada pun langsung menurunkan produk tersebut dari platform Lazada.

Tak hanya itu, toko seller tersebut pun juga langsung ditutup.

"Jadi ketika ada seller yang ketahuan melakukan hal yang melanggar dari kontrak itu baik itu menjual produk yang tidak diinginkan atau menjual dengan harga tinggi, langsung kami proses. Produk akan langsung kami turunkan atau bahkan tokonya kami tutup dan tidak masuk lagi ke platform kami," kata Ferry.

Baca juga: UMP 2021 Tak Naik, KSPSI: Ini Sangat Memberatkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com