Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Mal di Jakarta yang Layani Vaksinasi Covid-19

Kompas.com - 30/06/2021, 13:17 WIB
Yohana Artha Uly,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah mal di Jakarta melayani vaksinasi Covid-19 sebagai upaya percepatan proses vaksinasi di Indonesia. Layanan ini terbuka bagi warga pemegang KTP DKI Jakarta maupun non-DKI Jakarta.

Berdasarkan keterangan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPD DKI Jakarta kepada Kompas.com, Rabu (30/6/2021), layanan vaksinasi tersebut diperuntukkan bagi warga berusia 18 tahun ke atas.

Adapun setiap mal berlaku sistem pendaftaran yang berbeda-beda. Di mana ada yang menyediakan pendaftaran secara online via website atau google form dan ada pula yang bisa datang langsung ke lokasi (walk in/go show).

Baca juga: Ekonom: Pertumbuhan Ekonomi Bergantung pada Program Vaksinasi

Terdapat sejumlah mal yang layanan vaksinasinya memang berakhir pada hari ini, seperti Lippo Mall Kemang dan Lippo Mall Puri yang berlangsung selama 8-30 Juni 2021.

Kemudian Tamini Square dan Cibubur Junction yang berlangsung sepanjang 16-30 Juni 2021. Begitu pula dengan mal Gandaria City, Mal Matahari Puri Daan Mogot, dan Plaza Slipi Jaya yang berlangsung selama 15-30 Juni 2021.

Kendati demikian, masih ada sejumlah mal yang menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 sampai dengan Juli mendatang. Tetapi layanan ini tentu terbatas dengan jumlah kuota vaksin yang tersedia.

Adapun mal yang masih menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 yakni Epiwalk di Jakarta Selatan yang melayani vaksinasi sepanjang 23 Juni-2 Juli 2021.

Pelaksanaan vaksinasi di Epiwalk dilakukan dengan cara walk thru dan walk in dengan jam operasional pukul 09.00-16.00 WIB dan hanya untuk yang menerima undangan. Lantaran dikabarkan sudah mencukupi kuota.

Lalu ada Mal Taman Anggrek di Jakarta Barat yang layanan vaksinasinya masih berlangsung sampai dengan pemberitahuan selanjutnya.

Pada Mal Taman Anggrek pendaftarannya bisa dilakukan melalui online di http://lvj.taman-anggrek-mall.com/event. Nantinya akan mendapatkan jadwal yang sesuai dengan sesi vaksinasi yakni pada pukul 10.00-12.30 WIB atau pukul 13.30-16.00 WIB.

Baca juga: Bangun Sentra Vaksinasi, Erick Thohir Mau Medan Keluar dari Zona Merah Covid-19

Kemudian di wilayah Jakarta Utara ada Mal Artha Gading yang masih menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 yakni sepanjang 11 Juni-15 Juli 2021. Layanan vaksinasi ini tepatnya berada di Function Hall lantai 5 selama Senin-Sabtu pukul 10.00-15.00 WIB.

Pendaftaran bisa dilakukan secara online melalui http://agparthakes.id/vaksin-umum atau secara offline di Redemption Counter Mal Artha Gading lantai 1.

Lalu Mall @Bassura yang layanan vaksinasinya berlangsung sepanjang 28 Juni-27 Juli 2021. Bagi masyarakat yang berminat bisa datang dan daftarkan diri ke customer service-information desk di Mall @Bassura lantai 2.

Setelah daftar maka informasi jadwal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 akan dikirimkan melalui pesan WhatsApp kepada calon penerima vaksin. Info lebih lanjut untuk vaksinasi di mal ini bisa menghubungi nomor pelayanan pelanggan di 081385783316.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

Whats New
Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Whats New
Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com