Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UMKM Asal Gresik Binaan SIG Raih Omzet Rp150 Juta Saat Bazar BUMN

Kompas.com - 01/02/2023, 13:10 WIB
Hamzah Arfah,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Capaian apik diperoleh salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), Crown Leather asal Gresik, Jawa Timur. Ketika mengikuti agenda bazar dan pameran, yang diselenggarakan oleh Kementrian BUMN.

Crown Leather merupakan UMKM yang menjual produk fesyen seperti dompet, tas, sepatu, clutch, ikat pinggang dan produk lain yang terbuat dari kulit. Berhasil memperoleh omset penjualan mencapai Rp150 juta dari penjualan produk kerajinan kulit, dalam agenda 'Bazar UMKM Untuk Indonesia 2023' yang diselenggarakan pada tanggal 26 hingga 29 Januari 2023 di Gedung Sarinah, Jakarta.

M. Adrian Fadhilah, pemilik Crown Leather yang didirikan pada 2019 mengatakan, dirinya senang sekaligus bangga menjadi salah satu UMKM yang turut diikutsertakan oleh SIG dalam gelaran yang diselenggarakan oleh Kementrian BUMN tersebut. Terlebih, produk yang dihasilkan dan dipamerkan dalam acara tersebut cukup diminati oleh para pengunjung.

Baca juga: Aturan Baru PPh Final 0,5 Persen bagi UMKM di PP Nomor 55 Tahun 2022

“Sebelumnya kami telah melakukan analisis pasar sederhana, bahwa masyarakat Jakarta banyak yang menggunakan laptop untuk bekerja, sehingga membutuhkan tas laptop. Ternyata benar, antusiasme pengunjung terhadap tas laptop tinggi sekali, terutama tas laptop model selempang, sampai kita restock ratusan buah," ujar Adrian melalui keterangan tertulis, Selasa (31/1/2023).

"Pembelinya pun tidak hanya dari masyarakat lokal, tetapi juga ada wisatawan asing dan mereka sangat menghargai produk lokal Indonesia," ucap Adrian.

Adrian menjelaskan, penjualan hingga Rp150 juta yang dibukukan dalam agenda tersebut, juga menjadi salah satu capaian tertinggi Crown Leather. Sebab ketika mengikuti acara bazar maupun pameran sebelumnya di Jawa Tengah dan Jawa Timur, mereka rata-rata hanya mencatat angka penjualan antara Rp10 juta hingga Rp20 juta.

Corporate Secretary SIG Vita Mahreyni menambahkan, dalam agenda Bazar UMKM Untuk Indonesia 2023 yang diselenggarakan oleh Kementrian BUMN, SIG berpartisipasi dengan mengikutsertakan 32 UMKM binaan. Mulai dari yang bergerak dalam bidang kuliner, kriya, kecantikan hingga fesyen.

Baca juga: Sandiaga Uno: Pelaku UMKM Harus Melek Digital

Adapun UMKM yang turut berpartisipasi merupakan binaan dari PT Semen Gresik, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk, serta PT Semen Baturaja Tbk yang telah resmi bergabung menjadi bagian dari SIG pada Desember 2022 lalu. 

“Alhamdulillah, pada kegiatan Bazar UMKM Untuk Indonesia 2023, produk yang diikutkan sangat diminati pengunjung. Terbukti, selama empat hari mengikuti bazar, 32 UMKM binaan SIG berhasil meraup total penjualan sebesar Rp257 juta," kata Vita.

Penyelenggaraan Bazar UMKM Untuk Indonesia 2023 menjadi salah satu upaya nyata Kementrian BUMN, dalam mendukung pemberdayaan UMKM daerah dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Sekaligus, memberikan kesempatan bagi para pelaku UMKM, untuk dapat melakukan pemasaran dengan menjual ragam produk yang inovatif dan khas.

Selain Crown Leather, UMKM lain binaan SIG bersama anak perusahaan yang turut ambil bagian dalam acara tersebut, meliputi bidang kuliner yakni, Keriyess, Akar Jawi, Kopi Lelet Cangkir, Deket Peken, Dua Ikan, HSR, Kukuk, Aneka Kripik Mang Dendi, Mitra Home Industri, Bakul Artha, D’Crispy, Milyarder Crispy, Eliza, Dapur Mba Ana, Kopi Mentari, Kopi RMS, Ngupi Ku-Day, Kemplang Tunu Fitria dan Beeyond Honey.

Sedangkan pada bidang kriya, terdapat Arma Leather and Craft, Bumbung Kawung dan Nurul Craft. Pada bidang fesyen dan kecantikan, ada Kaos Jukung, Little Kaaya, Okvisa, Batik Sekar Mulyo, Batik Lasem Real Asto, Batik Gunung Kendil, Sijebi dan Sutra Indah.

 Baca juga: Sri Mulyani Ungkap 18 Juta Pelaku UMKM Belum Pernah Mendapatkan Pembiayaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Era Suku Bunga Tinggi, Jago Syariah Buka Kemungkinan Penyesuaian Bagi Hasil Deposito

Era Suku Bunga Tinggi, Jago Syariah Buka Kemungkinan Penyesuaian Bagi Hasil Deposito

Whats New
Bank Neo Commerce Tunjuk Eri Budiono Jadi Dirut Baru

Bank Neo Commerce Tunjuk Eri Budiono Jadi Dirut Baru

Whats New
Soal Laba Bank, Ekonom: Masih Tumbuh di Bawah 5 Persen Sudah Sangat Baik

Soal Laba Bank, Ekonom: Masih Tumbuh di Bawah 5 Persen Sudah Sangat Baik

Whats New
Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com