Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon DK OJK Beberkan Lemahnya Tata Kelola dan Manajemen Risiko Sektor Pembiayaan RI

Kompas.com - 10/07/2023, 16:10 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro (LKM), dan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) Lainnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Agusman menjalani uji kemampuan dan kepatutan (fit and proper test) pada Senin (10/7/2023).

Dalam paparannya ia mengatakan, secara global perekonomian global masih menghadapi ketidakpastian dampak dari berlanjutnya perang Rusia dan Ukraina.

Di sisi lain, perekonomian nasional masih perlu menghadapi dampak dari pandemi Covid-19 setelah berakhirnya berbagai pelonggaran ketentuan.

"Dari sisi kelembagaan, tantangan yang dihadapai adalah masih lemahnya tata kelola dan manajemen risiko," ujar dia kepada Komisi XI DPR, Senin (10/7/2023).

Baca juga: Simak 4 Nama Calon Dewan Komisioner OJK yang Jalani Uji Kemampuan dan Kepatutan di DPR

Beberapa hal yang menjadi indikasi lemahnya tata kelola dan manajemen risiko adalah munculnya beberapa kasus hukum pada industri LKM dan LJK. Ada pula penyampaian laporan perusahaan yang tidak benar.

Tak sampai di sana, munculnya pembiayaan yang macet juga masih menjadi momok. Apalagi, ada indikasi keterbatasan kemampuan pemilik untuk memulihkan permodalan perusahaan.

Ia menambahkan, industri lembaga pembiayaan perusahaan modal ventura, Lembaga Keuangan Mikro (LKM), dan Lembaga Jasa Keuangan juga masih mengalami keterbatasan sumber daya manusia secara kualitas dan kuantitas juga menjadi tantangan kelembagaan industri saat ini.

Selaras, tantangan juga terjadi karena masih lemahnya dukungan infrastruktur teknologi informasi (TI).

Ketika ditilik dari segi bisnis, Agusman bilang, industri juga belum berkembang karena tidak adanya invovasi produk dan jasa baru yang muncul.

Industri juga menghadapi tingkat persaingan yang meningkat karena persaingan antar pelaku bisnis. Perbankan juga disebut menawarkan harga produk dan jasa yang jauh lebih kompetitif.

Lebih lanjut, Agusman membeberkan, likuiditas perbankan semakin ketat terkait dengan pendanaan dan permodalan. Padahal, perbankan merupakan sumber pendanaan terbesar dari industri ini.

Baca juga: OJK Minta Fintech Lending Perluas Layanan karena Rawan Kredit Macet

Belum lagi dukungan permodalan dari pemilik cenderung terbatas.

"Sulitnya mendapatkan pendanaan dan permodalan. Namun, itu tidak menyurutkan semangat mengembangkan dan memperkuat sektor industri ini apalagi dengan adanya perekonomian industri yang membaik dan pemerapan UU No.4 Tahun 2023 tentang PPSK," imbuh dia.

Agusman menegaskan, ketika terpilik menjadi DK OJK yang baru, ia akan melaksanakan pengawasan untuk memastikan terjaganya kepentingan konsumen.

Selain itu, ia akan meningkatnya dukungan lembaga pembiayaan perusahaan modal ventura, lembaga keuangan mikro dan lembaga jasa keuangan lainnya terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.

"Ketiga adalah berjalannya koordinasi dan sinergi dalam rangka menjaga efektifitas pengawasan dan stabilitas sistem keuangan," tandas dia.

Baca juga: OJK Masih Awasi 11 Perusahaan Asuransi Bermasalah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Whats New
478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Whats New
Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Earn Smart
Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Earn Smart
Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Whats New
Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Earn Smart
Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Whats New
Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema 'Part Manufacturer Approval'

Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema "Part Manufacturer Approval"

Whats New
Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Whats New
Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com