Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Pasar Tanah Abang, Mendag Borong Baju, Batik, dan Hijab

Kompas.com - 14/03/2024, 12:35 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau biasa disapa Zulhas mengunjungi Pasar Tanah Abang, Blok A, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2024).

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Zulhas menyapa dan bersalaman dengan sejumlah pedagang, kemudian menghampiri salah satu toko yang menjual pakaian gamis. Ia pun memilih gamis berwarna putih dan biru untuk dibelinya.

Kemudian, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu menghampiri salah satu toko yang menjual aneka kaus. Ia membeli lima buah kaus.

Baca juga: Ini Alasan Mendag Terbitkan Aturan Pembatasan Barang Bawaan dari Luar Negeri

"Berapa semuanya?" tanya Zulhas kepada penjual.

"Semuanya Rp 500.000 saya kasih ke bapak," jawab penjual toko tersebut.

Usai berbelanja kaus, Zulhas bersama Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Isy Karim berjalan menuju toko lain untuk memborong beberapa kemeja batik.

Tak jauh dari toko batik, ia kemudian memborong kemeja koko yang langsung dibagikan kepada pengunjung Pasar Tanah Abang. Zulhas pun merogoh kocek Rp 1.800.000 untuk 10 buah kemeja koko.

Terakhir, Zulhas mendatangi toko yang menjual aneka hijab. Sejumlah pengunjung pasar menghampiri Mendag meminta foto dan meminta hijab.

"Masih ada lagi? Sudah semua dapat hijab," kata dia.

Sementara itu, salah satu pedagang di Pasar Tanah Abang, Yogi, mengatakan sangat senang lantaran Mendag memborong beberapa kemeja koko.

"Senang sekali, terima kasih, Pak Menteri," kata Yogi.

Baca juga: Harga Minyak Goreng Curah Naik, Mendag: Tak Bisa Dihindari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com