Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Milenial, Intip Tips Investasi dari Investor Muda Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini, semakin banyak generasi milenial yang sudah melek investasi. Namun, tidak sedikit pula yang masih belum memulai investasi guna memperoleh imbal hasil yang dapat digunakan untuk bekal di masa mendatang.

Michael Luhukay, Komisioner Raiz Invest Indonesia yang menaungi aplikasi Raiz di Indonesia berbagi tips dan pengalaman investasinya kepada Kompas.com, Kamis (7/3/2019).

"Sebenarnya kalau anak milenial mau investasi itu awalnya harus mengerti instrumen investasi, ada apa saja serta pelajari risikonya," ujar Michael.

Pada umumnya, ada tiga macam tipe investor, yaitu agresif, agresif moderat, dan konservatif. Investor yang agresif biasanya membeli produk berisiko tinggi yang antara lain berupa ekuitas dengan rencana investasi jangka panjang.

Investor konservatif lebih memilih produk dengan risiko rendah di pasar uang, seperti investasi jangka pendek dan reksa dana pendapatan tetap. Adapun investor agresif moderat biasanya menyeimbangkan produknya dengan jangka waktu yang sedikit lebih panjang untuk menjaga toleransi resiko yang tidak terlalu tinggi.

Dengan memahami toleransi risiko atau profil risiko masing-masing, investor dapat mengelola dan membentuk portofolio investasi dengan lebih baik dan memilih investasi berdasarkan profil risiko tersebut.

"Jadi kalau mau mulai investasi, tergantung dari tipe investor seagresif apa. Perbedaannya hanya dari imbas yang kita peroleh dari profil risiko investasi masing-masing," kata Michael.

Dirinya juga mengaku tidak bisa menyarankan milenial mengambil profil risiko agresif, konservatif atau agresif moderat.

"Karena sifat milenial berbeda-beda, ada yang cenderung ambil risiko tinggi, bahkan ada juga yang tidak. Jadi, itu tergantung pilihan milenial, ya," ujar dia.

Investor muda yang mempunyai 11 pekerjaan di akun Linkedin-nya ini menyarankan agar Anda mengalokasikan dana untuk membuat portofolio yang beragam daripada menempatkan semua dana pada satu tipe investasi. Hal ini dapat mengurangi risiko yang diterima investor.

Selain itu, dirinya juga menyarankan milenial untuk memulai investasi dari reksa dana karena kecilnya risiko yang diperoleh. Selain reksa dana, milenial bisa memilih investasi properti.

Tak Ada Kebiasaan Khusus

Michael mengaku tidak punya kebiasaan atau trik khusus untuk memulai dan melakukan investasi.

"Habitual, sih. Jadi saya tidak punya perilaku khusus apapun. Saya hanya pasang mindset bahwa saya harus menyisihkan beberapa persen dari income. Pokoknya pasang mindset kalau income ini mau dialokasikan ke mana," ujar dia.

"Investasi itu seperti arisan. Pendapatan dari income kemudian disimpan. Cuma bedanya, disimpannya di mana," lanjutnya.

Pendapatan ini bisa didapat dari banyak hal, seperti gaji maupun tabungan. Dirinya juga percaya bahwa setiap orang bisa berinvestasi karena telah banyaknya kemudahan di era fintech.

"Anybody can invest. Everybody should invest," tandasnya.

https://money.kompas.com/read/2019/03/08/051000326/milenial-intip-tips-investasi-dari-investor-muda-ini

Terkini Lainnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Whats New
Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Whats New
Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke