Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HUT RI, BUMN dan Pertamina Hadirkan Bazar UMKM di Sarinah

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian BUMN dan PT Pertamina (Persero) menggelar Bazar UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) di Gedung Sarinah, Jakarta, Sabtu (12/8/2023).

Bazar UMKM tersebut digelar selama periode 11-14 Agustus 2023 untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan kegiatan bazar UMKM tersebut merupakan komitmen dan dukungan Kementerian BUMN dalam pemberdayaan UMKM daerah, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi.

Ia berharap kegiatan tersebut memberi kesempatan para pelaku UMKM untuk menjual ragam produk yang inovatif dan khas.

“Kami mengapresiasi adanya acara ini, karena dapat memperluas pasar UMKM untuk menembus konsumen yang lebih luas. Selain bazar semacam ini, Pertamina proaktif mengikutkan para UMKM binaan kami dalam pameran-pameran UMKM skala internasional,” kata Fadjar dalam pembukaan Bazar UMKM untuk Indonesia di Gedung Sarinah, Jakarta.

Fadjar mengatakan, dalam Bazaar UMKM spesial Hari Kemerdekaan, Pertamina menghadirkan 62 UMKM binaan Pertamina, Rumah BUMN Pertamina dan Pertamina Foundation yang terdiri dari produk fashion, craft, F&B, dan beauty.

“Mereka hadir dengan membawa produk-produk unggulan yang mengusung kearifan lokal wilayahnya masing-masing dengan kualitas yang mampu bersaing. Kekayaan dan keberagaman budaya Indonesia tertuang dalam produk kreatif yang dihasilkan para UMKM,” ujarnya.

Fadjar mengatakan, pihaknya mendorong dan memfasilitasi para pelaku UMKM untuk mempromosikan produk-produknya melalui berbagai pameran baik di dalam maupun luar negeri.

Ia menambahkan, UMKM merupakan salah satu program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Pertamina untuk pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi.

Hal ini, kata dia, merupakan salah satu upaya Pertamina menjadi perusahaan berkelanjutan, sehingga kiprahnya dapat bermanfaat bagi masyarakat.

"Pertamina sebagai satu-satunya perusahaan nasional yang masuk dalam jajaran 500 perusahaan terbaik di dunia versi Fortune Global 500. Tahun ini Pertamina berada di peringkat #141 naik 82 peringkat dibanding tahun 2022 yang berada di posisi #223," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Kementerian BUMN Loto Srinaita Ginting mengatakan, kegiatan bazar UMKM diselenggarakan Kementerian BUMN setiap bulan, sejak Januari 2023.

"Acara UMKM kali ini diikuti UMKM binaan perusahaan BUMN secara bergiliran sepanjang tahun 2023, Pada bulan Agustus, saatnya Pertamina dan PT Angkasa Pura II menghadirkan UMKM binaannya," kata Loto.

https://money.kompas.com/read/2023/08/12/171000926/hut-ri-bumn-dan-pertamina-hadirkan-bazar-umkm-di-sarinah

Terkini Lainnya

Cara Tarik Tunai dengan QRIS

Cara Tarik Tunai dengan QRIS

Work Smart
Bantu Organisasi Makin Efisien di Era Digital, Platform Digital SoFund Kembangkan Fitur Andal

Bantu Organisasi Makin Efisien di Era Digital, Platform Digital SoFund Kembangkan Fitur Andal

Whats New
Bank Jago Angkat Supranoto Prajogo jadi Direktur

Bank Jago Angkat Supranoto Prajogo jadi Direktur

Whats New
Citi Indonesia 'Ramal' The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Citi Indonesia "Ramal" The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Whats New
Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Whats New
Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Whats New
Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Whats New
Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Whats New
Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Whats New
Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Work Smart
Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Whats New
Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Whats New
Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Whats New
Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Whats New
Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke