Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KEK Nongsa Digital Park Bidik Target Investasi Masuk Indonesia Tembus Rp 40 Triliun

BATAM, KOMPAS.com - Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Nongsa Digital Park, Batam, Kepulauan Riau membidik target dapat menarik investasi hingga Rp 40 triliun.

Direkur Taman Resor Internet KEK Nongsa Digital Park Peters Vincen menjelaskan, target tersebut sempat diutarakan di depan Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto.

"Kami masih progres. Sesuai dengan komitmen kam ke Pak Menko Perekonomian dengan adanya KEK ini kami akan membawa cita-cita dalam membawa investasi sampai Rp 40 triliun," kata dia ketika ditemui di Batam, Kamis (27/6/2024).

Ia menjelaskan, saat ini pihaknya masih terus mengupayakan untuk dapat mencapai target tersebut.

Peter menegaskan, pihaknya akan mengejar target investasi yang masuk ke Indonesia senilai Rp 40 triliun tersebut hingga 2024.

Dalam upaya menarik investasi tersebut, pihaknya juga tak menyangkal tetap membutuhkan dukungan dari pemerintah.

"Kemenkeu dan Dirjen Bea Cukai sangat responsif dalam melayani kami para pelaku usaha di KEK Nongsa, yang salah satunya adalah dukungannya untuk lalu lintas barang di KEK Nongsa. Juga untuk pembangunan data center di kawasan kami,” ujar Peters.

KEK Nongsa ini fokus untuk pengembangan data center, pendidikan untuk menciptakan talenta digital, co-working space, industri kreatif untuk perfilman serta studio animasi dan pariwisata.

Sebagai informasi, KEK Nongsa yang memiliki luas 166,45 hektar ini beroperasi berlandaskan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 68 Tahun 2021 tentang Kawasan Ekonomi Khusus Nongsa.

Target total investasi untuk KEK ini sebesar Rp 39 triliun. Jumlah itu terdiri atas investasi pembangunan kawasan sebesar Rp 1,3 triliun dan investasi pelaku usaha sebesar Rp 37,7 triliun.

Sementara itu, target penyerapan tenaga kerja sebesar 16.500 orang di 2040, dan telah berhasil terealisasi hingga 1.070 orang pada akhir 2021.

Pada Juni 2023, realisasi investasi di KEK Nongsa mencapai Rp 2,49 triliun. Angka tersebut merupakan akumulasi dari realisasi investasi BUPP KEK Nongsa sebesar Rp 751,8 miliar dan pelaku usaha Rp 1,74 triliun.

https://money.kompas.com/read/2024/06/28/063000026/kek-nongsa-digital-park-bidik-target-investasi-masuk-indonesia-tembus-rp-40

Terkini Lainnya

Apindo: Restrukturisasi Pascamerger TikTok-Tokopedia Hal Wajar

Apindo: Restrukturisasi Pascamerger TikTok-Tokopedia Hal Wajar

Whats New
Faisal Basri Pertanyakan Pendapatan Negara dari Pembentukan Family Office

Faisal Basri Pertanyakan Pendapatan Negara dari Pembentukan Family Office

Whats New
Seret WNA Singapura, Akademisi Fakultas Hukum UI Soroti Proses Hukum Kontroversial Kasus Pailit Ahli Waris Krama Yudha

Seret WNA Singapura, Akademisi Fakultas Hukum UI Soroti Proses Hukum Kontroversial Kasus Pailit Ahli Waris Krama Yudha

Whats New
BSI International Expo 2024 Catat Potensi Transaksi Rp 110,25 Miliar, Terbesar dari Mesir

BSI International Expo 2024 Catat Potensi Transaksi Rp 110,25 Miliar, Terbesar dari Mesir

Whats New
'Tambal' Defisit Kas Negara, Dana Cadangan Pemerintah Turun

"Tambal" Defisit Kas Negara, Dana Cadangan Pemerintah Turun

Whats New
Utang Jatuh Tempo 2025 Rp 800 Triliun, Ekonom Ingatkan Prabowo-Gibran Waspadai Program Jumbo

Utang Jatuh Tempo 2025 Rp 800 Triliun, Ekonom Ingatkan Prabowo-Gibran Waspadai Program Jumbo

Whats New
Sri Mulyani: Aset Pemerintah Capai Rp 13.072,8 triliun

Sri Mulyani: Aset Pemerintah Capai Rp 13.072,8 triliun

Whats New
Letak CVV Kartu Debit BNI dan Kegunaannya

Letak CVV Kartu Debit BNI dan Kegunaannya

Spend Smart
Kolaborasi dan Literasi Penting untuk Hadapi Ancaman Kejahatan Siber di Industri Pembayaran

Kolaborasi dan Literasi Penting untuk Hadapi Ancaman Kejahatan Siber di Industri Pembayaran

Whats New
Bapanas Sebut Harga Acuan Gula Pasir Rp 17.500 Per Kg Masih Rasional, Mengapa?

Bapanas Sebut Harga Acuan Gula Pasir Rp 17.500 Per Kg Masih Rasional, Mengapa?

Whats New
Buka-bukaan Bos Garuda Indonesia soal Potong Gaji dan Pensiun Dini Karyawan

Buka-bukaan Bos Garuda Indonesia soal Potong Gaji dan Pensiun Dini Karyawan

Whats New
ICDX Bidik Volume Transaksi 14,2 Juta Lot, Maksimalkan Penyerapan Produk Derivatif

ICDX Bidik Volume Transaksi 14,2 Juta Lot, Maksimalkan Penyerapan Produk Derivatif

Whats New
Ketahui, Kupon Pertama SBR013 Cair 10 Agustus 2024

Ketahui, Kupon Pertama SBR013 Cair 10 Agustus 2024

Whats New
Kemenhub dan US Coast Guard Bidik Potensi Kerja Sama Maritim

Kemenhub dan US Coast Guard Bidik Potensi Kerja Sama Maritim

Whats New
Jangan Bingung Saat Wawancara Kerja, Ajukan Pertanyaan-pertanyaan Ini di Akhir Sesi

Jangan Bingung Saat Wawancara Kerja, Ajukan Pertanyaan-pertanyaan Ini di Akhir Sesi

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke