Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produsen Gerbong Kereta Api Asal Swiss Mau Bangun Kantor di Indonesia

Kompas.com - 17/10/2020, 07:00 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

Sebelumnya, perusahaan patungan antara PT INKA (Persero), PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan produsen kereta api Swiss Stadler Rail resmi dibentuk pada Sabtu (21/9/2019).

Setelah penandatanganan, tiga perusahaan ini selanjutnya akan membangun pabrik kereta api di Banyuwangi, Jawa Timur.

Penandatanganan dilakukan oleh Executive Chairman Stadler Rail Peter Spuhler dan Presiden Direktur PT INKA Budi Noviantoro dan disaksikan Duta Besar RI Muliaman D Hadad.

Baca juga: Pengusaha Mal: Ritel Online seperti Anak Emas, Offline Anak Tiri

Untuk tahap pertama, total nilai investasi akan mencapai 100 juta dollar AS untuk memproduksi 125 gerbong per tahun yang akan ditingkatkan menjadi 1.000 gerbang per tahun.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menjadi pembeli utama produksi perusahaan joint venture ini.

Pabrik akan dibangun di area seluas 83 Ha di Banyuwangi yang mempunyai pelabuhan laut sejauh 3 km dari lokasi pabrik. Pembangunan pabrik diperkirakan akan selesai pada 2020.

Baca juga: Ini Cara Tukar Sampah Jadi Tabungan Emas di Pegadaian

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com