Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

H-2 Lebaran, Harga Daging Ayam dan Daging Sapi Merangkak Naik

Kompas.com - 11/05/2021, 12:18 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki H-2 Lebaran, komoditas pangan seperti daging ayam dan daging sapi terpantau mulai mahal.

Misalnya saja, di Provinsi DKI Jakarta, harga daging ayam naik yang semulanya bertengger di Rp 39.650 per kilogram pada tanggal 3 Mei 2021, naik menjadi Rp 40.600 per tanggal 10 Mei 2021.

Untuk komoditas daging sapi juga sama yang semulanya dibanderol Rp 140.000 per kilogram, naik menjadi Rp 150.000 per kilogram per tanggal 10 Mei 2021.

Baca juga: Naik Rp 30.000 Per Kg, Harga Daging Sapi di Babel Lewati HET Pemerintah

Lalu bagaimana di daerah besar lainnya?

Mengutip dari Pusat Informasi Harga Pangan Startegis Nasional, Selasa (11/5/2021), berikut adalah rinciannya:

Sumatera Utara

Di Provinsi Sumatera Utara harga ayam semulanya dibanderol Rp 33.300 per kilogram, naik menjadi Rp 35.100 per kilogram.

Harga ini cukup naik secara signifikan jika dibandingkan di hari sebelumnya di tanggal 7 Mei 2021 yang bertengger di Rp 34.250 per kilogram.

Begitupun dengan harga daging sapi yang semulanya per tanggal 7 Mei 2021 bertengger di Rp 124.400, melejit naik menjadi Rp 127.050 per kilogram.

Baca juga: Bulog Gelar Operasi Pasar Daging Beku Jelang Lebaran

Jawa Barat

Di Provinsi Jawa Barat, harga komoditas daging ayam naik tipis-tipis secara berkala yang dimulai dari harga Rp 38.050 per kilogram pada tanggal 4 Mei 2021, naik tipis menjadi Rp 38.100 per kilogram per tanggal 5 Mei 2021, hingga bertengger di Rp 38.900 per kilogram per tanggal 10 Mei 2021.

Sementara untuk harga daging sapi mengalami lonjakan yang cukup tinggi, yang semulanya dibanderol Rp 131.200, naik menjadi Rp 146.900 per kilogram per 10 Mei 2021.

Jawa Tengah 

Harga komoditas daging ayam di Jawa Tengah mengalami kenaikan yang tipis yang semulanya per tanggal 5 Mei 2021 bertengger di Rp 37.300, merangkak naik menjadi Rp 37.250 per kilogram per tanggal 7 Mei 2021, hingga bertengger di Rp 37.650 per kilogram per tanggal 10 Mei 2021.

Sementara untuk harga komoditas daging sapi naik drastis dari harga Rp 119.150 per kilogram per tanggal 7 Mei 2021, naik menjadi Rp 126.000 per tanggal 10 Mei 2021.

Baca juga: Janji Swasembada Daging Sapi 2 Periode Jokowi Ditagih

Nusa Tenggara Barat

Di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) harga daging ayam mengalami kenaikan yang tidak terlalu tinggi yang sebelumnya dibanderol Rp 44.900 per kilogram per tanggal 7 Mei 2021, naik menjadi Rp 45.250 per kilogram per tanggal 10 Mei 2021.

Di Provinsi NTB, daging sapi memang mengalami kenaikan. Hanya saja jika dibandingkan dengan provinsi lain, tidak terlalu mahal.

Apabila per tanggal 7 Mei 2021 dibanderol Rp 118.900 per kilogram, naik menjadi Rp 120.000 per kilogram di tanggal 10 Mei 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Whats New
Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Whats New
Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Whats New
Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Smartpreneur
TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

Whats New
Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Whats New
J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com