JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia telah membeli Surat Berharga Negara (SBN) senilai Rp137,49 triliun hingga 31 Agustus 2021 sebagai komitmen berpartisipasi dalam pembiayaan APBN
“Pembelian SBN pada pasar perdana Rp 16,65 triliun sampai akhir Agustus, sehingga secara total 2021 pembelian SBN di pasar perdana telah mencapai Rp 137,49 triliun,” kata Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Destry Damayanti saat Rapat Kerja Komisi XI DPR RI di Jakarta, Selasa.
Destry merinci pembelian SBN tersebut terdiri dari Rp62,03 triliun melalui mekanisme lelang utama dan Rp75,46 triliun dari mekanisme lelang tambahan (GSO).
Baca juga: Porsi Kepemilikan SBN oleh Bank Kian Membesar
“Selain itu BI juga membeli SBN dari pasar sekunder sebesar Rp8,6 triliun dalam rangka stabilisasi nilai tukar rupiah dan pasar SBN,”ujar Destry.
Ia menyampaikan khusus untuk semester I 2021, BI telah membeli SBN di pasar perdana sebesar Rp120,83 triliun yang berasal dari 26 kali lelang yang dilakukan pemerintah.
“Pembelian tersebut, SUN sebesar Rp79,66 triliun dan SBSN sebesar Rp41,18 triliun,” ungkapnya.
Adapun untuk APBN 2020, pembelian SBN dari pasar perdana mencapai Rp 473,42 triliun. Terdiri dari pembelian dari pasar perdana (SKB I) sebesar Rp 75,86 triliun dan pembelian SBN secara langsung dalam rangka burden sharing (SKB II) sebesar Rp 397,56 triliun.
Baca juga: Milenial Minati E-SBN
Selain itu, Bank Indonesia juga membeli SBN dari pasar sekunder sebesar Rp 166,2 triliun untuk stabilisasi nilai tukar rupiah dan pasar SBN.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.