JAKARTA, KOMPAS.com - Usia senja, tetapi masih harus kerja keras bagai kuda? Hal itu tidak akan terjadi jika kamu mempersiapkan dana pensiun sedari dini.
Mumpung masih muda, uang jangan dipakai foya-foya biar tidak sengsara di hari tua. Enaknya bisa menikmati masa pensiun sambil leha-leha, momong cucu, atau plesiran keliling dunia.
Meski sudah tidak menerima gaji bulanan lagi dari perusahaan, biaya hidup terus berjalan. Kebutuhan sehari-hari harus terpenuhi tanpa perlu meminta kepada anak dan menantu.
Oleh sebab itu, sangat penting menyiapkan dana pensiun sejak awal dalam perencanaan keuanganmu. Targetnya mengumpulkan dana pensiun dalam jumlah besar agar dapat menggantikan penghasilan dan membiayai kebutuhan di masa tua.
Baca juga: Cerita Holib dan Kelompok Usahanya, Budidaya Ulat Sutra di Tengah Derasnya Impor Benang
Tak perlu bingung, ini cara terbaik yang bisa kamu lakukan untuk mempersiapkan dana pensiun selagi muda, seperti dikutip dari Cermati.com:
• Rutin menabung
Menabung adalah salah satu cara paling sederhana guna menyiapkan dana pensiun. Saat ini, banyak produk tabungan pensiun dari bank. Atau bisa menggunakan tabungan berjangka.
Kalau kamu menabung di tabungan biasa, suku bunganya sangat rendah. Rata-rata sekitar 0,25 persen sampai dua persen per tahun.
Meski kecil, setidaknya kamu belajar menyisihkan uang untuk persiapan hari tua. Daripada tidak sama sekali, lebih baik dimulai dari menabung di bank.
Setiap bulan alokasikan gaji sekitar 10 persen untuk tabungan dana pensiun. Ingat pepatah mengatakan, sedikit demi sedikit, lama-lama jadi bukit.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.