Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorong Bisnis Properti, J Trust Bank Genjot Fasilitas KPR Tahun Ini

Kompas.com - 29/03/2023, 08:00 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank J Trust Indonesia Tbk (JTrust Bank) tahun ini akan fokus pada pembiayaan kepemilikan properti melalui kredit pemilikan rumah (KPR) dan kredit pemilikan apartemen (KPA).

Direktur Bisnis J Trust Bank Widjaja Hendra mengatakan, tahun ini pihaknya juga akan mulai fokus pada KPR.

"Kami baru kerja sama dengan Alam Sutera untuk pembiayaan end user, pembelian rumah, ruko, atau apartemen di Alam Sutera, jadi semua di Alam Sutera," ujar dia saat ditemui di Jakarta, Selasa (28/3/2023).

Baca juga: Sebelum Ambil KPR, Pentingnya Punya Asuransi Jiwa Kredit bagi Debitor

Ia menambahkan, J Trust Bank akan terus bekerja sama dengan pengembang properti lainnya guna terus mendongkrak pembiayaan ini.

"Nanti akan ada, terutama developer besar. Di setiap kota kami juga punya kerja sama dengan developer untuk KPR ini," imbuh dia.

Adapun, fokus KPR yang diberikan J Trust Bank adalah perumahan tapak (landed house). Selain itu, pihaknya juga melakukan pembiayaan apartemen dengan penilaian yang selektif.

Baca juga: Bunga dan Syarat Pengajuan Mandiri KPR Multiguna


Lebih lanjut, Widjaja menjelaskan pihaknya tetap berharap penyaluran kredit tetap tumbuh di tengah berbagai tantangan ekonomi di dunia.

"Target pertumbuhan kredit tidak akan seagresif tahun kemarin, tahun ini (target) tumbuh Rp 5,5 triliun," beber dia.

J Trust Bank mengaku akan lebih selektif dalam menyalurkan kredit tahun ini lantaran ada beberapa tantangan salah satunya adalah kenaikan suku bunga.

Tak hanya itu, perusahaan juga akan menekan angka kredit macet atau non performing loan (NPL) di persentase yang kecil.

Baca juga: Di Ajang IIMS 2023, Bank Danamon Juga Fasilitasi Promo KPR-KPA

"Yang pasti akan kami jaga di bawah 1,5 persen," tandas dia.

Dilansir dari Kontan, J Trust Bank baru saja melakukan penandatanganan kerja sama dengan Alam Sutera Group untuk pembiayaan kepemilikan properti melalui produk kredit pemilikan rumah (KPR) dan kredit pemilikan apartemen (KPA).

Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai menyampaikan, pembiayaan KPR dan KPA ini merupakan langkah kami untuk mendukung pemerintah dan pelaku usaha properti di Indonesia.

J Trust Bank telah mempersiapkan produk KPR dan KPA dengan rate yang sangat kompetitif, terjangkau, dan jangka waktu pembiayaan hingga 30 tahun.

"KPR dan KPA J Trust Bank juga berlaku bagi warga negara asing (WNA), belum banyak perbankan yang memberikan pelayanan produk KPR/KPA bagi WNA," tandas dia.

Baca juga: Simak Biaya, Syarat, dan Bunga KPR Bank Mandiri Terbaru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com