Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengambil Barang yang Ketinggalan di GoCar

Kompas.com - 03/04/2023, 12:32 WIB
Elsa Catriana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi kamu pengguna GoCar salah satu hal yang tidak diinginkan adalah ketinggalan barang di mobil.

Namun tak usah cemas, Gojek memiliki skema khusus untuk pengambilan barang yang ketinggalan di driver mobil Gojek.

Lalu bagaimana caranya?

Mengutip dari halaman resminya, Senin (3/4/2023), berikut adalah mekanisme pengambilan barang yang tertinggal di GoCar.

Baca juga: Grab dan GoCar Bandara Soekarno-Hatta: Cara Pesan, Tarif, Titik Jemput

1. Jika kamu merasa ada barang yang tertinggal setelah menggunakan layanan Gojek, kamu bisa coba cek riwayat chat-mu dengan driver.

2. Caranya, buka halaman Riwayat Pesanan dan klik ikon chat pada pesanan terkait. Barangkali driver sudah mengabarkan sebelumnya bahwa ada barangmu yang tertinggal.

3. Khusus untuk riwayat chat, saat ini hanya tersedia untuk layanan GoCar dan GoBluebird.

4. Kamu masih bisa chat driver sampai 2 jam setelah pesanan selesai

5. Setelah itu kamu tidak dapat membalas atau mengirim pesan chat lagi ke driver, tapi riwayat chat masih bisa kamu lihat selama 24 jam setelah pesanan selesai.

Baca juga: Layanan Gocar Kini Bisa Dipesan di Bandara Soekarno-Hatta

Cara ambil barang ketinggalan di Gojek

Penumpang juga bisa menghubungi layanan Gojek bila barangnya tertinggal. Berikut caranya:

1. Buka aplikasi Gojek

2. Klik menu ‘Profil Saya’ di pojok kanan atas

3. Tekan submenu ‘Bantuan & Laporan Saya'

4. Pilih ‘Keamanan dan Keadaan Darurat’;

5. Klik ‘Barang Saya Tertinggal di Motor’ bila menggunakan layanan GoRide, lalu klik ‘Telepon Kami’

6. jika menggunakan layanan GoCar dan GoBlueBird, klik ‘Barang Saya Tertinggal di Mobil’, lalu salin nomor telepon yang ada di situ, dan segera hubungi nomor itu.

Baca juga: Cara Beli Tiket KRL Solo-Yogyakarta di Aplikasi Gojek


Kalau kamu sudah melapor dan barang yang tertinggal telah diserahkan kepada Gojek oleh Mitra, kamu bisa mengambil barang tersebut dalam waktu 30 hari kalender sejak tanggal pesanan yang bersangkutan terjadi.

Jika kamu tidak melakukan pengambilan barang yang tertinggal dalam kurun waktu yang telah ditentukan, maka barang kamu yang tertinggal telah dialihkan dan diserahkan kepemilikannya kepada Gojek dan Gojek memiliki hak penuh untuk mengambil tindakan yang diperlukan terhadap barang tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com