Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkuat Identitas sebagai Bank Digital dari BRI Group, Bank Raya Ubah Logonya

Kompas.com - 08/11/2023, 13:33 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Raya Indonesia Tbk mengubah logo untuk memperkuat identitasnya sebagai bank digital bagian dari BRI Group. Hal ini terlihat dari kata 'bank' dan logo BRI Group yang ditambahkan pada logo baru Bank Raya.

Direktur Utama Bank Raya Ida Bagus Ketut Subagia mengatakan, logo lama Bank Raya yang hanya menampilkan nama Raya saja dikhawatirkan akan membuat masyarakat bertanya-tanya mengenai identitas perusahaan.

Oleh karenanya, dia berharap logo baru ini akan lebih memudahkan masyarakat untuk mengenali Bank Raya sebagai bank digital dari BRI Group.

"Pada 8 November 2023, kami meluncurkan logo baru karena logo sebelumnya hanya tertulis Raya, masyarakat pasti akan bertanya dan perlu kita jelaskan lebih jauh lagi. Kalau logo baru ini semoga lebih komunikasinya langsung bisa kena bahwa kami lebih ditegaskan lagi adalah sebuah bank, bank digital. Kemudian lebih ditegaskan lagi sebagai bagian dari BRI Group," ujarnya saat acara peluncuran logo baru di Menara BRILian, Jakarta, Rabu (8/11/2023).

Baca juga: Bank Raya Luncurkan Fitur Pembayaran dalam Satu Aplikasi

Perubahan logo Bank Raya ini semakin memperkokoh posisi Bank Raya sebagai bank digital yang dapat menjangkau masyarakat lebih luas melalui penguatan sinergi di dalam ekosistem BRI Group dengan produk perbankan digital yang komprehensif (cross segment digital product).

Langkah ini sejalan dengan komitmen Bank Raya untuk memperkuat fundamental bisnis digital untuk tumbuh berkelanjutan, yang berfokus pada sejumlah area strategis.

"Sebagai konsekuensi pilihan kami menjadi bank digital, bahwa kami harus terus memupuk, meningkatkan pondasi kami yang kuat, termasuk mengoptimalkan bisnis digital yang ada sampai dgn saat ini. Kemudian sebagai wujud berikutnya adalah karena salah satu yang harus kami lakukan adalah komunikasi," ucapnya.

Baca juga: Bank Raya Right Issue Rp 1,16 Triliun, BRI Siap Serap

 


Pertama, memperkuat produk dan layanan perbankan digital untuk menjadi mitra bertumbuh bagi para pelaku usaha dan kawan finansial bagi masyarakat dan komunitas. Hal ini diwujudkan melalui inovasi berkelanjutan pada aplikasi Bank Raya yang menghadirkan solusi perbankan digital end-to-end yang terintegrasi.

Kedua, scale up bisnis dengan cara partnership dan akuisisi end user melalui ekosistem BRI Group maupun ekosistem digital lainnya.

"Bank Raya saat ini terus berinovasi membuat program-program yang komprehensif yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan selanjutnya produk inilah yang kami sinergikan dengan ekosistem BRI Group untuk mendukung, mewujudkan BRI untuk menjadi champion dalam industri keuangan," tuturnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com