Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Ini Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Kompas.com - 23/03/2024, 10:14 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Pendaftaran rekrutmen bersama BUMN (Badan Usaha Milik Negara) atau RBB 2024 sudah resmi dibuka.

Menurut informasi resmi, pendaftaran rekrutmen BUMN 2024 dibuka selama 10 hari, pada 23 Maret sampai 1 April mendatang.

Peserta yang berminat mengikuti rekrutmen BUMN kali ini, wajib mendaftarkan diri secara online melalui laman https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/.

Peserta akan mengikuti sejumlah tahapan tes, dari tes administrasi, tes kompetensi dasar, tes AKHLAK, wawasan kebangsaan, tes kompetensi bidang, wawancara, hingga tes kesehatan.

Lantas, bagimana detail jadwal rekrutmen bersama BUMN 2024?

Baca juga: Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Resmi Dibuka, Ini Linknya

Jadwal rekrutmen bersama BUMN 2024

Dilansir dari laman resmi, sejauh ini jadwal pelaksanaan rekrutmen BUMN 2024 sebagai berikut:

  • Registrasi online dan seleksi administrasi: 23 Maret-1 April 2024
  • Pengumuman registrasi online: April 2024
  • Tes online 1: 27 April-4 Mei 2024 (D3,D4/S1,S2 meliputi tes kompetensi dasar, tes AKHLAK, dan wawasan kebangsaan, sedangkan SMA/SMK/sederajat meliputi tes kemampuan dasar dan wawasan kebangsaan)
  • Pengumuman tes online 1: Mei 2024
  • Tes online 2: 25 Mei-27 Mei 2024 (D3, D4/S1, S2 meliputi tes Bahasa Inggris dan learning agility, sedangkan SMA/SMK/sederajat meliputi tes AKHLAK dan learning agility)
  • Pengumuman tes online 2: Juni 2024
  • Tes seleksi di BUMN: 11-30 Juni 2024 (tes kompetensi bidang, user interview, digital mindset, dan medical check up)
  • Pengumuman final calon pegawai BUMN Grup: Juli 2024.

Meski begitu, dituliskan bahwa jadwal rekrutmen bersama BUMN tersebut masih bisa berubah.

Untuk itu, pelamar dapat memantau secara berkala media sosial atau laman resmi Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN.

Baca juga: Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Dibuka 23 Maret sampai 1 April

Lebih lanjut, beberapa persyaratan peserta rekrutmen bersama BUMN 2024 sebagai berikut:

  • Warga negara Indonesia
  • Usia maksimal fresh graduate SMA/SMK 25 tahun, D3 27 tahun, S1/D4 30 tahun, dan S2 35 tahun, serta experience hire 45 tahun
  • Nilai IPK minimal 3 untuk D3/D4/S1 dan minimal 3,25 untuk S2
  • Nilai rata-rata ujian sekolah minimal 75 untuk lulusan SMA/SMK
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia
  • Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan posisi masing-masing BUMN
  • Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba
  • Dokumen SKCK dari kepolisian (jika ada)
  • Sertifikasi pelatihan yang sesuai kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja bila ada
  • Rekomendasi komunitas (berprestasi di bidang olahraga/seni/digital creator/start up) bila ada.

Perlu diketahui, setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar maksimal satu posisi dalam rekrutmen BUMN 2024.

Seluruh tahapan rekrutmen tak dipungut biaya apa pun, sehingga apabila ada pihak yang meminta biaya atau menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dapat melapor ke FHCI.

Baca juga: Cara Cek Formasi CPNS 2024 secara Online

Baca juga: Pemprov Kaltim Usulkan 261 Formasi CPNS dan 9.195 PPPK 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com