Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PLN Ikon Plus Gandeng ABB Kembangkan SPKLU

Kompas.com - 13/04/2023, 18:05 WIB
Ade Miranti Karunia,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Ikon Plus menjajaki kerja sama dengan perusahaan multinasional ABB E-mobility untuk mengembangkan infrastruktur pengisi daya kendaraan listrik di Indonesia.

Vice President Electric Vehicle Services PLN Ikon Plus, Anne Aprina mengatakan, pemerintah telah mempersiapkan berbagai regulasi untuk menyambut era kendaraan listrik dalam negeri.

Regulasi ini dimulai dari Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai.

"Dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman ini, PLN Ikon Plus dan ABB ikut serta mendukung pemerintah dalam memasuki era kendaraan listrik di Tanah Air," ujarnya di Jakarta, Kamis (13/4/2023).

Baca juga: IHSG Berakhir Merah, Rupiah Menguat di Level Rp 14.746 Per Dollar AS

Berdasarkan data PT PLN, hingga Desember 2022, jumlah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau SPKLU di Indonesia tercatat sebanyak 588 unit yang tersebar di 257 lokasi.

Jika dibandingkan tahun lalu, terjadi peningkatan signifikan sebesar 120,22 persen, dari sebelumnya berjumlah 267 unit di 197 lokasi.

PLN Ikon Plus kata Anne, mendapat mandat dari induk usahanya untuk mengembangkan bisnis di luar ketenagalistrikan atau yang disebut dengan istilah Beyond kWh.

Selain fokus pada konektivitas dan solusi digital, kini PLN Ikon Plus juga tengah mengembangkan solusi energi bersih berupa Photovoltaic (PV) Rooftop serta mendorong pertumbuhan EV dan ekosistemnya.

Hal ini juga mencakup pengembangan solusi digital untuk SPKLU dan layanan terkait EV lainnya yang terintegrasi dengan layanan kelistrikan dalam sebuah platform bernama PLN Mobile.

"Ke depan, pertumbuhan industri kendaraan listrik akan semakin berkembang pesat. Oleh karenanya, PLN Ikon Plus akan terus mengembangkan bisnis Beyond kWh terutama untuk mendukung Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) beserta seluruh ekosistemnya," pungkas Anne.

Baca juga: BTPN Tebar Dividen Rp 619,14 Miliar

President Director PT ABB Sakti Industri, Gerard Chan menuturkan, saat ini, Indonesia sedang mengalami perkembangan yang sangat pesat dalam hal adopsi transportasi kendaraan listrik, termasuk dalam penyediaan infrastruktur pengisian daya yang andal di berbagai wilayah.

"Nota Kesepahaman antara ABB dan PLN Ikon Plus ini menandai komitmen kedua perusahaan untuk mempererat kerja sama dalam pengembangan berbagai layanan terkait pengisi daya kendaraan listrik. Hal ini juga sebagai bentuk dukungan untuk pemerintah dalam percepatan implementasi e-mobility di Indonesia," ujar Chan.

Melalui kolaborasi ini, ABB dan PLN Ikon Plus akan melakukan berbagai kajian teknologi, studi serta diskusi terkait pengembangan layanan pengisi daya kendaraan listrik.

Kedua perusahaan akan bersinergi dalam penyediaan layanan pengisi daya kendaraan listrik yang mencakup namun tidak terbatas pada asesmen teknologi, studi pasar, pengembangan platform CSMS (Charging Station Management System), aktivitas marketing dan penyediaan perangkat pengisi kendaraan listrik.

Baca juga: BTPN Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris, Ini Susunannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com