Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Cara Cek Tarif Tol Secara Online Tanpa Aplikasi

Kompas.com - 15/04/2023, 09:09 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Cara cek tarif tol bisa dilakukan secara online tanpa aplikasi melalui laman resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan Jasa Marga.

Pengecekan tarif tol ini tentunya memberikan kemudahan tersendiri bagi masyarakat yang akan melakukan mudik Lebaran.

Dengan mengetahui tarif tol yang akan dilewati menuju ke kampung halaman, pemudik bisa menyiapkan saldo pada kartu elektroniknya.

Lantas, bagaimana cara cek tarif tol secara online tanpa aplikasi?

Baca juga: Kehabisan Saldo Kartu Elektronik di Gerbang Tol, Ini Solusinya

Tata cara pengecekan tarif tol melalui laman resmi BPJT Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sebagai berikut:

  1. Akses laman https://bpjt.pu.go.id/cek-tarif-tol
  2. Masukkan ruas jalan tol yang akan dilalui
  3. Pilih gerbang masuk dan gerbang keluar
  4. Pilih golongan kendaraan, untuk kendaraan mobil pribadi pilih golongan I.

Setelah itu, sistem secara otomatis akan memunculkan tarif tol sesuai data yang diinputkan.

Baca juga: Cara Cek Tarif Tol dengan Google Maps

  • Cara cek tarif tol lewat situs Jasa Marga

Jasa Marga adalah badan usaha milik negara yang bergerak sebagai pengembang dan operator jalan tol terbesar di Tanah Air.

Tata cara pengecekan tarif tol secara online melalui website Jasa Marga sebagai berikut:

  1. Akses laman https://www.jasamarga.com/
  2. Cari menu Informasi Tarif Tol Jasa Marga
  3. Klik tombol Akses Sekarang
  4. Masukkan golongan kendaraan, gerbang tol masuk, dan gerbang tol tujuan
  5. Pastikan seluruh data yang diinputkan telah benar, lalu klik tambah tarif

Nantinya, sistem otomatis akan memunculkan nominal tarif tol yang dicari sesuai data yang dimasukkan.

Demikian ulasan mengenai cara cek tarif tol secara online tanpa menggunakan aplikasi. Jangan lupa untuk memastikan saldo kartu uang elektronik cukup ya sebelum melakukan perjalanan agar tidak mengalami kendala tertentu saat tapping pembayaran di gerbang tol.

Baca juga: Daftar Tarif Tol Trans Jawa Saat Arus Mudik Lebaran 2023

Baca juga: Tol Solo-Klaten Dibuka Fungsional untuk Mudik, Bisa Dilalui Pukul 07.00-17.00 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com