Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Tahap Uji Coba, LRT Jabodebek Kapan Beroperasi?

Kompas.com - 17/05/2023, 12:47 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek masih diujicobakan tanpa penumpang sejak Senin (15/5/2023) hingga 11 Juli mendatang. Lalu, LRT Jabodebek kapan beroperasi?

Saat ditanyai Kompas.com mengenai LRT Jabodebek kapan beroperasi, Manajer Public Relations KAI Divisi LRT Jabodebek Kuswardojo mengatakan, LRT Jabodebek akan dioperasikan secara komersial pada 17 Agustus 2023.

"17 Agustus (2023)," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (17/5/2023).

Baca juga: LRT Jabodebek Bakal Digratiskan Saat Soft Launching, Catat Tanggalnya

Dia menuturkan, saat ini progres LRT Jabodebek sudah mencapai 92,34 persen. Tahap terakhir berupa uji coba tanpa penumpang atau trial run sedang dikerjakan hingga 11 Juli mendatang.

"(Progresnya 92,34 persen. Saat ini trail run yang kita kerjakan merupakan rangkaian kegiatan untuk melengkapi kesiapan operasional hingga 100 persen nantinya," kata dia.

Trial run adalah uji coba bukan hanya seperti saat beroperasi biasa, namun juga mencoba jika terjadi kondisi-kondisi yang tidak diinginkan seperti jika terjadi gangguan operasional.

Dengan demikian, uji coba pada tahapan trial run ini dilakukan untuk memastikan seluruh sistem LRT Jabodebek berjalan dengan normal. Jika pada tahapan ini terjadi gangguan operasional, maka pihaknya akan langsung mencari cara untuk mengatasi gangguan tersebut.

"Intinya semua kondisi normal dan tidak normal kita simulasikan dan kita coba penanganannya. Itulah sebabnya belum menyertakan masyarakat saat kegiatan ini," ucapnya.

Baca juga: LRT Jabodebek Mulai Uji Coba Tanpa Penumpang

 


Lalu, LRT Jabodebek kapan beroperasi terbatas secara gratis?

Uji coba LRT Jabodebek dengan penumpang secara terbatas akan dilakukan mulai 12 Juli hingga 15-16 Agustus 2023.

Setelah uji coba terbatas ini, maka LRT Jabodebek diharapkan dapat siap 100 persen dioperasikan secara komersil pada 17 Agustus 2023.

"Kita akan beroperasi melayani penumpang mulai 12 Juli, dimana 12 Juli sampai 15 Agustus akan dikenakan tarif Rp 0 dan dengan jumlah penumpang terbatas. Selanjutnya baru full operasi dengan tarif sesuai jarak yang ditempuh," tuturnya.

Jika kamu sudah tidak sabar menunggu LRT Jabodebek kapan beroperasi secara gratis, kamu bisa mengecek media sosial LRT Jabodebek secara berkala untuk pengumuman mekanismenya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com