Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ninja Xpress Fasilitasi UMKM "Live Selling" di TikTok, Ini Cara Daftarnya

Kompas.com - 29/08/2023, 18:47 WIB
Elsa Catriana,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ninja Xpress, perusahaan jasa pengiriman berbasis teknologi, menghadirkan layanan jualan secara streaming atau live selling bagi para UMKM atau shipper Ninja Xpress secara gratis.

Dengan layanan ini para UMKM atau shipper bisa meningkatkan penjualan seiring dengan tren live shopping di tengah masyarakat.

PR Manager Ninja Xpress Fityan Anindityo mengatakan, ketertarikan pihaknya untuk menyediakan layanan ini adalah lantaran minat live selling bagi UMKM cukup tinggi sementara banyak dari UMKM sendiri yang tidak mengetahui bagaimana cara mempromosikannya.

Baca juga: Tren Live Shopping, Pedagang Sandal di Pasar Tanah Abang Bisa Cuan Rp 3 Juta dalam 1 Jam

“UMKM banyak yang tidak tahu cara mempromosikan apalagi kalau live di TikTok itu banyak aturan mainnya seperti apa. Nah dari sana kami berfikir ingin mewadahinya, kami menyediakan tempat untuk live serta host-nya untuk membantu,” ujarnya saat berkunjung ke Kantor Kompas.com, Jakarta, Selasa (29/8/2023).

Dia menuturkan host untuk live selling-nya sudah dipersiapkan khusus dan memiliki pengalaman yang tinggi serta pengetahuan bagaimana menjual produk secara live selling.

Kemudian untuk mendapatkan layanan fasilitas ini, para UMKM terlebih dahulu harus mendaftar menjadi shipper Ninja. Apabila sudah resmi mendaftar, UMKM akan bisa menikmati fasilitas live selling secara gratis hingga dibantu untuk memotret produk untuk berjualan.

Baca juga: Cerita Belanja di Live Shopping: Banyak Diskon tapi Harus Sabar

Berikut adalah cara mendaftar Shipper Ninja Xpress:

  • Daftarkan bisnis kamu melalui tautan https://blog.ninjaxpress.co/kirim-paket-sekarang/
  • Isi formulirnya secara lengkap.
  • Tunggu konfirmasi dari Tim Ninja Xpress untuk bisa melakukan pengiriman pertama Anda

Baca juga: Cerita Belanja di Live Shopping: Harga Barang Lebih Murah hingga Gratis Ongkir

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Suku Bunga Acuan BI Naik, Peritel Khawatir Bunga Pinjaman Bank Naik

Whats New
Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Laba Bank-bank Kuartal I 2024 Tumbuh Mini, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Whats New
Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Bank Sentral AS Sebut Kenaikan Suku Bunga Tak Dalam Waktu Dekat

Whats New
Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Panduan Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BRI Bermodal BRImo

Spend Smart
PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

Whats New
Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Whats New
Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Whats New
Transformasi Digital, BRI Raih Dua 'Award' dalam BSEM MRI 2024

Transformasi Digital, BRI Raih Dua "Award" dalam BSEM MRI 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com