Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Irvin's Salted Egg Bakal Masuk ke Indonesia Tahun Depan

Kompas.com - 14/11/2023, 20:00 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anda mungkin sudah familiar dengan camilan bernama Irvin's Salted Egg. Snack ini seolah dikenal sebagai oleh-oleh wajib yang dibawa dari Singapura ke Indonesia.

Snack yang mengandalkan rasa salted egg yolk itu sebenarnya ditemukan oleh kakak beradik dari Indonesia bernama Irvin dan Ircahn Gunawan. Akan tetapi, sampai saat ini Irvin's Salted Egg belum dijual secara langsung di pasar dalam negeri, meskipun snack tersebut sudah dikenal banyak masyarakat Indonesia.

Irvin mengatakan, pihaknya sebenarnya sempat mencoba masuk pasar Indonesia. Bahkan, ia sudah menyiapkan kantor cabang, gudang penyimpanan, hingga pabrik di Tanah Air.

"Tapi one way or another kita coba enggak jalan," kata dia dalam acara OCBC Experience, di Jakarta, Selasa (14/11/2023).

Baca juga: Mampu Cetak 10.000 Produk dalam Sehari, Lanyard Kilat Siap Ekspansi ke Eropa

Pada saat itu, Irvin's memang tengah gencar melakukan ekspansi ke berbagai negara. Oleh karenanya, ia mengaku kewalahan dengan masifnya ekspansi yang dilakukan, sehingga tidak bisa mengurus berbagai keperluan pembukaan pasar di Indonesia.

"Seiring berjalannya waktu kita belajar pentingnya berkolaborasi dengan berbagai pihak. Dulu kita berpikir kita bisa melakukan segalanya," tutur dia.

Setelah sempat batal, Irvin bilang, pihaknya kembali berencana masuk ke pasar Indonesia pada tahun depan. Akan tetapi, ia belum bisa merinci kapan rencana itu terealisasi.

Baca juga: eFishery Mau Ekspansi ke India, Perkenalkan Teknologi Pakan Otomatis

Kali ini, Irvin's akan berkolaborasi dengan berbagai pihak, mulai dari distributor hingga toko ritel. Harapannya, kerja sama itu akan memuluskan rencana masuknya Irvin's ke Indonesia.

"Kita akan kerja sama, even buka store kita kerja sama dengan distributor biasanya," kata dia.

Pasar Indonesia sendiri dinilai menjadi penting bagi Irvin's. Sebab, jika dilihat berdasarkan demografinya, konsumer Irvin's di Singapura sebagian besar berasal dari Indonesia.

"Indonesia itu bisa dibilang di Singapura one of our largest customer base. Orang Indonesia sangat tergila-gila dengan fish skin," ucap Irvin.

Baca juga: Pertamina Perkuat Ekspansi Bisnis di Afrika

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com