Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ekonom: Banjir Tak Hanya Ganggu Ekonomi Jakarta, tapi...

Ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Pieter Abdullah mengatakan, terganggunya berbagai aktifitas perekonomian di Jakarta akibat banjir juga berimbas kepada daerah lain.

"Banjir tidak hanya mengganggu aktifitas ekonomi di Jakarta tetapi juga yang di luar Jakarta," ujar dia kepada Kompas.com, Rabu (26/2/2020).

Menurutnya, hal ini diakibatkan terganggunya distribusi dari wilayah Ibu Kota ke daerah lainnya.

"Distribusi barang terhenti, otomatis merugikan banyak pelaku ekonomi di luar Jakarta," kata dia.

Selain itu, banjir juga dinilai sangat merugikan pelaku usaha di Jakarta. Kerugian ini dirasakan oleh pelaku usaha kecil maupun besar.

"Kita bisa melihat sendiri karena adanya banjir warung dan toko tidak bisa buka. Artinya mereka kehilangan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan," tuturnya.

Sementara itu, bagi pelaku usaha besar kerugian dirasakan dari berbagai aspek. Mulai dari jalur distribusi yang terganggu hingga banyaknya pegawai yang tidak bisa bekerja.

"Belum lagi kalau kita memperhitungkan secara ekonomi dampak negatif banjir lainnya, seperti rusaknya fasilitas umum, munculnya gangguan kesehatan masyarakat, atau juga munculnya ketegangan atau friksi sosial," ujarnya.

Oleh karenanya, Pieter mendorong pemerintah untuk segera menangani bencana ini dan melakukan pencegahan agar hal serupa tidak berulang.

"Jadi kalau di total kerugian yang ditimbulkan oleh banjir ini sangat besar," ucapnya.

Sebagai informasi, banjir telah menggenangi beberapa wilayah di Jakarta dan sekitarnya sejak Selasa (25/2/2020). Akibatnya banyak pelaku usaha yang mengeluhkan bisnisnya terganggu.

https://money.kompas.com/read/2020/02/26/113100226/ekonom--banjir-tak-hanya-ganggu-ekonomi-jakarta-tapi-

Terkini Lainnya

Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Whats New
Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Whats New
Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Smartpreneur
Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Whats New
Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Whats New
Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp 12,7 Triliun pada Kuartal I-2024

Bank Mandiri Raup Laba Bersih Rp 12,7 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Whats New
Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke