Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Upah Buruh Tani hingga Bangunan Juli 2021 Naik, tetapi Daya Beli Turun

"Upah buruh tani Juli 2021 sebesar Rp 56.829 per hari, dibandingkan Juni 2021 itu naik tipis sekali hanya 0,06 persen dari Rp 56.794 per hari," ujar Kepala BPS Margo Yuwono dalam konferensi pers virtual, Rabu (18/8/2021).

Kenaikan itu tak diikuti dengan nilai upah riil buruh tani atau daya beli yang turun sebesar 0,08 persen di Juli 2021. Tercatat upah riil petani menjadi Rp 52.653 per hari dari Juni 2021 yang sebesar Rp 52.694 per hari.

Tak hanya buruh tani, fenomena upah nominal yang naik tetapi upah riil turun, juga terjadi pada buruh informal perkotaan yakni buruh bangunan (tukang bukan mandor), buruh potong rambut wanita, dan asisten rumah tangga.

Rata-rata nominal upah buruh bangunan (tukang bukan mandor) mengalami kenaikan sebesar 0,05 persen pada Juli 2021 dibandingkan Juni 2021 yaitu menjadi Rp 91.171 dari Rp 91.126 per hari. Namun, upah riilnya turun sebesar 0,03 persen yaitu menjadi Rp 85.570 dari Rp 85.595 per hari.

Lalu rata-rata nominal upah buruh potong rambut wanita pada Juli 2021 mengalami kenaikan tipis 0,01 persen menjadi Rp 29.132 per kepala dari posisi Juni 2021 yang sebesar Rp 29.129 per kepala. Sedangkan upah riilnya tercatat turun 0,07 persen menjadi Rp 27.343 dari Rp 27.362.

Sementara itu, rata-rata nominal upah asisten rumah tangga pada Juli Rp sebesar 424.631 per bulan atau naik 0,06 persen dari Juni 2021 yang sebesar Rp 424.376 per bulan. Namun, upah riilnya turun 0,02 persen yaitu menjadi Rp 398.547 per bulan dari Rp 398.627 per bulan.

Sebagai informasi, upah nominal buruh/pekerja adalah rata-rata upah harian yang diterima buruh sebagai balas jasa pekerjaan yang telah dilakukan. Sedangkan upah riil buruh/pekerja menggambarkan daya beli dari pendapatan/upah yang diterima buruh/pekerja.

https://money.kompas.com/read/2021/08/18/193400626/upah-buruh-tani-hingga-bangunan-juli-2021-naik-tetapi-daya-beli-turun

Terkini Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke