Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Redam Dampak Corona, Apa Saja Stimulus yang Sudah Digelontorkan ?

Kompas.com - 21/03/2020, 08:34 WIB
Kiki Safitri,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Sejak kemunculan virus corona di China, beragam stimulus digelontorkan untuk membantu sektor-sektor terdampak.

Sentimen ini juga dikatakan para analis dengan sebutan Black Swan Event atau kondisi yang tidak terduga.

Katarina Setiawan, Chief Economist & Investment Strategist PT Manulife Aset Manajemen Indonesia mengatakan, salah satu stimulus yang digelontorkan adalah stimulus moneter dan fiskal dalam jumlah sangat besar yang dikucurkan oleh bank sentral dan pemerintah di berbagai negara.

Baca juga: BI: The Fed Pangkas Suku Bunganya Bisa Menjadi Berkah buat Pasar Asia

Sebagai contoh adalah bank sentral AS Federal Reserve yang memangkas suku bunga sebanyak dua kali pada Maret 2020 hingga menjadi 0 sampai 0,25 persen.

The Fed juga melakukan quantitative easing (QE) sebesar minimum 700 miliar dollar AS, yang merupakan stimulus yang sangat besar dari The Fed.

“Kami yakin hal ini akan dilanjutkan dengan langkah-langka lain seperti yield curve steepening dan pembelian commercial papers untuk mendukung likuiditas,” ujar Katarina dalam laporannya, Sabtu (21/3/2020)..

Langkah ini diambil, karena The Fed memperkirakan akan terjadi pelambatan pertumbuhan yang dalam, tetapi dalam waktu singkat. Saat ini The Fed belum mempertimbangkan kebijakan suku bunga negatif.

Baca juga: Lagi, BI Turunkan Suku Bunga Acuan

Bank Indonesia (BI) juga baru saja memangkas lagi suku bunga sebesar 25 basis points dan BI juga memotong giro wajib minimum untuk meningkatkan likuiditas.

“Kami memperkirakan pemangkasan suku bunga masih akan dilakukan lagi ke depannya,” ujarnya.

Stimulus fiskal juga dilakukan oleh pemerintah, termasuk pembebasan pajak penghasilan (PPh21) untuk karyawan di 19 industri, penangguhan pembayaran pajak penghasilan bagi perusahaan umum (PPh 25) dan bagi perusahaan bergerak di kegiatan impor (PPh 22).

Stimulus terakhir lebih ditargetkan ke populasi masyarakat berpendapatan menengah, menambah kategori masyarakat yang dibantu dari yang sebelumnya kebanyakan berfokus pada populasi berpendapatan rendah.

Baca juga: Ini 19 Sektor Industri yang Mendapat Relaksasi PPh Impor

Sedangkan penangguhan PPh 22 dan PPh 25 akan membantu arus kas dari perusahaan di sektor-sektor yang paling terkena dampak negatif dari wabah Covid-19, seperti tekstil, farmasi, furnitur, otomotif, produk elektronik serta makanan dan minuman.

“Dengan melakukan penambahan stimulus, maka defisit anggaran diperkirakan melebar menjadi sekitar 2,5 persen dari PDB, namun pendanaan untuk defisit tersebut masih terkendali,” jelasnya.

Penyebaran virus corona ke berbagai negara di dunia dan penurunan drastis harga minyak dunia menyebabkan koreksi tajam terjadi di pasar finansial global.

Dengan stimulus yang sudah diberikan nyatanya kondisi ekonomi Indonesia masih terpuruk.

 

Baca juga: OJK: Meski IHSG Terpuruk, Secara Fundamental Kinerja Emiten Bagus

Sejak awal tahun sampai penutupan 18 Maret 2020, indeks harga saham gabungan (IHSG) telah turun 31 persen, sementara indeks S&P 500 dan MSCI Asia Pasifik di luar Jepang terkoreksi turun 26 persen.

Mata uang dollar AS menguat terhadap semua mata uang lain, dan rupiah tergerus 9 persen sejak awal tahun dan sempat berada pada level Rp 16.000 per dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Whats New
10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

Spend Smart
Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Spend Smart
Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Whats New
Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Earn Smart
Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com