KOMPAS.com - Cover letter adalah surat pengantar lamaran pekerjaan. Bagaimana cara membuat dan contoh cover letter Bahasa Indonesia yang baik dan benar?
Cover letter seringkali diabaikan pelamar kerja karena dianggap hanya dibaca sekilas oleh perusahaan. Padahal cover letter adalah yang pertama kali dibaca oleh perusahaan.
Jadi meskipun desain curriculum vitae (CV) pelamar kerja dibuat menarik dan unik, tetap tidak dilirik oleh perusahaan jika cover letter yang dibuat asal-asalan.
Untuk bisa menulis cover letter yang baik, pelamar kerja biasanya mencari referensi contoh cover letter di Internet. Salah satu yang paling banyak dicari adalah contoh cover letter Bahasa Indonesia.
Baca juga: Contoh Cover Letter Bahasa Inggris agar HRD Terkesan
Cover letter adalah surat pengantar yang dikirimkan bersamaan dengan surat lamaran kerja dan CV.
Sebagai surat pengantar, umumnya cover letter diletakkan di bagian paling depan dari lamaran pekerjaan dan hanya sepanjang 1 halaman saja.
Oleh kareanya, cara penulisan yang baik dan benar dari sebuah cover letter adalah ringkas, jelas, dan tersusun rapi.
Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Surat Lamaran Pekerjaan?
Sama seperti CV, banyak aplikasi maupun website yang menyediakan desain contoh cover letter agar terkesan tidak terlalu monoton. Tetapi usahakan agar desain cover letter tetap profesional.
Pasalnya, fungsi dari cover letter adalah bisa membujuk perusahaan untuk membaca CV yang dikirimkan dan memanggil pelamar kerja untuk wawancara kerja.
Mengutip buku Sukses dapat Kerja Jalur Online oleh Aresto YS, berikut fungsi dari cover letter adalah:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.