Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menilik Kebijakan Bunga 0 Persen Kredit Mikro yang Diusulkan Erick Thohir

Kompas.com - 03/03/2023, 10:39 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

OJK Masih Mengkaji

Kepala Eksekutif Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Dian Ediana Rae mengatakan, pihaknya justru masih belum mendapatkan penjelasan terkait konsep dari bunga 0 persen kredit mikro ini.

"Mengenai kredit 0 persen saya akan bicara dulu dengan Pak ET saya belum bisa memahami secara jelas," ujarnya saat konferensi pers RDK OJK Februari 2023, Senin (27/2/2023).

Menurutnya, skema yang paling memungkinkan untuk merealisasikan bunga 0 persen untuk kredit mikro ini ialah melalui subsidi bunga dari pemerintah.

Pasalnya, perbankan sebagai badan usaha tentu harus mendapatkan keuntungan lantaran dana yang dihimpun dan disalurkan perbankan merupakan dana masyarakat bukan dana pribadi.

"Jadi kalau 0 persen karena disubsidi bisa saja. Tapi kan itu bukan tanpa bunga, itu adalah dibayar bunganya tapi bukan dari debitur tapi pemerintah," jelasnya.

"Tapi saya belum tahu ini, saya belum menyimak nanti harus ada konsultasi dengan pak Erick mengklarifikasi ini," tambahnya.

Sebagai informasi, skema subsidi bunga diterapkan pada program kredit usaha rakyat (KUR) dimana bunga kredit dari perbankan sebesar 16 persen namun pemerintah memberikan subsidi bunga sebesar 13 persen sehingga bunga yang dibayar masyarakat dapat ditekan menjadi hanya 3 persen.

Plus Minus Program Bunga 0 Persen Kredit Mikro

Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira menyambut baik program bunga 0 persen untuk pemberian kredit kepada pelaku usaha mikro ini.

Pasalnya, tren kenaikan suku bunga kredit perbankan yang saat ini terjadi tentu menyulitkan usaha mikro untuk ekspansi. Oleh karena itu butuh intervensi dari pemerintah.

Bahkan seharusnya pemberian bunga 0 persen tidak hanya dikhususkan untuk pelaku usaha mikro saja tetapi UMKM secara keseluruhan.

"Sebaiknya diperluas tidak hanya kredit mikro, tapi juga UMKM secara umum perlu ada skenario bunga kredit 0 persen misalnya ke sektor produktif pertanian, industri skala kecil rumahan," ujarnya saat dihubungi wartawan, Kamis (2/3/2023).

Namun Bhima menilai seharusnya pemberian bunga 0 persen ini dananya bukan berasal dari BI melainkan dari pemerintah melalui subsidi bunga.

Sebab, jika penyaluran dana bunga 0 persen ini dari BI yang merupakan lembaga independen maka akan sulit diawasi langsung oleh DPR.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com