Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini Pengumuman Hasil Tes Online Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN, Cek Caranya

Kompas.com - 03/07/2023, 11:11 WIB
Yohana Artha Uly,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hasil tes online tahap 1 Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau RBB 2023 diumumkan pada hari ini, Senin (3/7/2023). Tes online ini sudah berlangsung pada 12 Juni 2023-20 Juni 2023.

Peserta dapat melihat hasil tes pada laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. Pihak Forum Human Capital Indonesia (FHCI) selaku penyelenggara RBB menyampaikan hasil tes pada akun masing-masing pelamar.

"Pengumuman disampaikan pada Senin, 3 Juli 2023 melalui akun masing-masing pelamar pada pada portal resmi RBB 2023," tulis akun Instagram @fhci.bumn dikutip Senin (3/7/2023).

Baca juga: Mei 2023, Setoran Dividen BUMN ke Negara Tembus Rp 41,7 Triliun

Berikut cara cek pengumuman hasil tes online tahap I Rekrutmen Bersama BUMN 2023:

- Buka laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

- Klik 'Login' di pojok kanan atas

- Masukkan email, password, dan kode captcha, lalu klik 'Login Now'

- Pilih menu "Lamaran Saya" untuk mengetahui hasil tes online tahap I Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Pada menu "Lamaran Saya", terdapat linimasa yang memuat keterangan lolos dan tidaknya pelamar pada semua tahap seleksi.

Jika peserta dinyatakan lolos, linimasa akan berwarna hijau dan keterangannya tertulis "Lolos". Namun jika tidak lolos, linimasa akan berwarna merah dengan keterangan "Tidak Lolos".

Untuk diketahui, setelah tes online tahap I, perserta yang lolos tes akan mengikuti tes online tahap 2 yaitu tes bahasa Inggris yang dilaksanakan sepanjang 16 Juli-20 Juli 2023.

Baca juga: Soal WSBK Mandalika Rugi, Kementerian BUMN: Hal Wajar

Nantinya pengumuman hasil tes online tahap 2 akan dilakukan pada Agustus 2023.

Selanjutnya akan dilakukan tahap tes seleksi di BUMN. Tes ini meliputi Tes Kompetensi Bidang (TKB), User Interview, Social Media Analitic, Digital Mindset, dan Medical Check Up (MCU).

Tahap tes seleksi di BUMN tersebut dijadwalkan pada 5-26 Agustus 2023 dan hasilnya akan diumumkan pada Agustus 2023.

Tahap terakhir, peserta yang lolos dari rangkaian seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2023 akan menjalani inagurasi. Namun untuk ini, jadwalnya masih belum ditentukan.

Baca juga: Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN, Peserta Curang Bakal Di-blacklist!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
KAI Services Buka Lowongan Kerja hingga 25 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

KAI Services Buka Lowongan Kerja hingga 25 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Anggaran Pendidikan di APBN Pertama Prabowo Capai Rp 741,7 Triliun, Ada Program Perbaikan Gizi Anak Sekolah

Anggaran Pendidikan di APBN Pertama Prabowo Capai Rp 741,7 Triliun, Ada Program Perbaikan Gizi Anak Sekolah

Whats New
Bantah Menkeu soal Penumpukan Kontainer, Kemenperin: Sejak Ada 'Pertek' Tak Ada Keluhan yang Masuk

Bantah Menkeu soal Penumpukan Kontainer, Kemenperin: Sejak Ada "Pertek" Tak Ada Keluhan yang Masuk

Whats New
Tidak Ada 'Black Box', KNKT Investigasi Badan Pesawat yang Jatuh di BSD

Tidak Ada "Black Box", KNKT Investigasi Badan Pesawat yang Jatuh di BSD

Whats New
Investasi Rp 10 Miliar, Emiten Perhotelan KDTN Siap Ekspansi Bisnis Hotel Rest Area

Investasi Rp 10 Miliar, Emiten Perhotelan KDTN Siap Ekspansi Bisnis Hotel Rest Area

Whats New
Gandeng Binawan, RSUP dr Kariadi Tingkatkan Keterampilan Kerja Tenaga Kesehatan

Gandeng Binawan, RSUP dr Kariadi Tingkatkan Keterampilan Kerja Tenaga Kesehatan

Whats New
Stok Beras Pemerintah Capai 1,85 Juta Ton

Stok Beras Pemerintah Capai 1,85 Juta Ton

Whats New
Luncurkan Starlink di Indonesia, Elon Musk Sebut Ada Kemungkinan Investasi Lainnya

Luncurkan Starlink di Indonesia, Elon Musk Sebut Ada Kemungkinan Investasi Lainnya

Whats New
Lahan Kering di RI Besar, Berpotensi Jadi Hutan Tanaman Energi Penghasil Biomassa

Lahan Kering di RI Besar, Berpotensi Jadi Hutan Tanaman Energi Penghasil Biomassa

Whats New
Riset IOH dan Twimbit Soroti Potensi Pertumbuhan Ekonomi RI Lewat Teknologi AI

Riset IOH dan Twimbit Soroti Potensi Pertumbuhan Ekonomi RI Lewat Teknologi AI

Whats New
Cara Cek Penerima Bansos 2024 di DTKS Kemensos

Cara Cek Penerima Bansos 2024 di DTKS Kemensos

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com