Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Mudah Cek Saldo e-mOney Mandiri lewat HP

Kompas.com - Diperbarui 13/04/2024, 00:00 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comCara cek saldo e-mOney Mandiri bisa dilakukan dengan mudah. Pengguna dapat mengetahui saldo kartu e-mOney yang tersisa tanpa harus keluar rumah. Karena ada cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP yang bisa menjadi pilihan. 

e-mOney Mandiri merupakan uang elektronik keluaran produk dari Bank Mandiri. Kartu ini berguna untuk berbagai keperluan transaksi nontunai.

Beberapa transaksi yang dapat dilakukan menggunakan e-mOney Mandiri di antaranya untuk pembayaran di gerbang tol, Transjakarta, Transjogja, Commuter Line (KRL), MRT Jakarta, LRT Jakarta, tempat parkir, dan merchant retail seperti SPBU Pertamina, Indomaret, Alfamart.

Baca juga: Mengakhiri Sesi, IHSG dan Rupiah Berbalik Menguat

Kartu e-mOney Mandiri dapat dimiliki oleh nasabah maupun non-nasabah Bank Mandiri. Pada saat digunakan, pengguna hanya perlu tap kartu, nantinya saldo akan berkurang secara otomatis tanpa tanda tangan maupun PIN.

Saldo e-mOney Mandiri dapat diisi ulang dengan maksimum top up Rp 20 juta per bulan dan maksimal saldo tersimpan di kartu Rp 2 juta.

Lalu, bagaimana cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP?

Dikutip dari pemberitaan Kompas.com sebelumnya, berikut beberapa cara cek saldo e-mOney Mandiri yang bisa dilakukan lewat HP. 

Baca juga: Batik Air Buka Rute Penerbangan Langsung Jakarta-Banyuwangi, Simak Jadwalnya

Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP dengan mudah dan praktis tanpa harus keluar rumah. bankmandiri.co.id Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP dengan mudah dan praktis tanpa harus keluar rumah.

1. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat DANA

  • Aktifkan fitur NFC (Near Field Communication) di HP.
  • Buka aplikasi DANA.
  • Klik "Semua Layanan".
  • Pilih "Uang Elektronik".
  • Klik "Cek Saldo" pada halaman uang elektronik.
  • Lekatkan e-mOney Mandiri di HP.
  • Tunggu notifikasi proses dimulai.
  • Saldo uang elektronik akan ditampilkan.

2. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat LinkAja

  • Aktifkan fitur NFC HP.
  • Buka aplikasi LinkAja.
  • Pilih menu “Kartu Uang Elektronik”.
  • Kemudian pilih “Cek Saldo”.
  • Pilih jenis kartu e-mOney yang ingin Anda cek.
  • Tempelkan kartu e-mOney pada sensor NFC atau belakang HP
  • Tunggu hingga informasi saldo e-mOney Mandiri muncul.

Baca juga: Cash Flow Adalah: Pengertian, Jenis, dan Cara Mengaturnya

3. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat Tokopedia

  • Aktifkan fitur NFC HP.
  • Buka aplikasi Tokopedia.
  • Pilih menu "Tagihan".
  • Pilih "e-mOney".
  • Pilih "Cek Saldo.
  • Tempelkan kartu e-mOney Mandiri di belakang HP.
  • Saldo e-mOney Mandiri akan muncul.

4. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat Shopee

  • Aktifkan fitur NFC HP.
  • Buka aplikasi Shopee.
  • Pilih menu "Pulsa, Tagihan, & Hiburan".
  • Klik "Uang Elektronik".
  • Klik "Update Saldo".
  • Pilih e-mOney Mandiri.
  • Tempelkan kartu e-mOney Mandiri di belakang HP.
  • Saldo e-mOney Mandiri akan muncul.

5. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat Bukalapak

  • Aktifkan fitur NFC di HP.
  • Buka aplikasi Bukalapak.
  • Pilih menu e-mOney.
  • Tempelkan kartu e-mOney Mandiri (kartu e-toll) pada sensor NFC di HP.

Baca juga: Impor Kopi Melonjak, Ini Penyebabnya

6. Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat Livin by Mandiri

  • Aktifkan NFC HP.
  • Login ke aplikasi Livin' by Mandiri
  • Pilih "e-mOney"
  • Pilih "Lihat/Perbarui Saldo"
  • Tempelkan kartu e-mOney. Tahan kartu di belakang ponsel hingga cek dan update saldo selesai
  • Pilih "Perbarui Saldo" untuk Update Saldo
  • Jumlah saldo kartu e-mOney anda akan tertampil.

Demikian informasi seputar cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP dengan mudah dan praktis tanpa harus keluar rumah. 

Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP dengan mudah dan praktis tanpa harus keluar rumah. Tangkapan layar laman bankmandiri.co.id Cara cek saldo e-mOney Mandiri lewat HP dengan mudah dan praktis tanpa harus keluar rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Kode Transfer BCA, BRI, BNI, BTN, Mandiri, dan Bank Lainnya

Spend Smart
Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Cara Beli Token Listrik di ATM BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan BSI

Spend Smart
Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Cara Tukar Uang Rusak di Bank Indonesia dan Syaratnya

Spend Smart
Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Lelang 7 Seri SUN, Pemerintah Kantongi Rp 21,5 Triliun

Whats New
Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Indosat Catat Laba Rp 1,29 Triliun di Kuartal I-2024

Whats New
Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Adira Finance Cetak Laba Bersih Rp 432 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Inaplas Dukung Pemerintah Atasi Polusi Sampah Plastik

Whats New
Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Program Pemberdayaan Daerah Gambut di Bengkalis oleh PT KPI Mampu Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Whats New
Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Astra Internasional Bakal Tebar Dividen Rp 17 Triliun, Simak Rinciannya

Whats New
Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com