Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Mitos Investasi yang Tidak Perlu Dipercaya, Ganggu Tujuan Keuangan

Kompas.com - 02/01/2024, 14:04 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki tahun 2024, tidak ada salahnya membuat resolusi keuangan. Salah satu hal yang perlu dimasukkan ke dalam resolusi keuangan adalah investasi, khususnya jika Anda belum memulainya.

Ada banyak tips investasi yang beredar, baik dalam bentuk artikel maupun video di media sosial. Namun demikian, perlu diketahui bahwa ada pula mitos investasi yang sebaiknya tidak perlu dipercaya.

Sebab, mitos-mitos investasi ini justru bisa menghambat Anda mencapai tujuan keuangan.

Baca juga: Mau Investasi di 2024, Baiknya Pilih Saham atau Obligasi?

Ilustrasi investasi, berinvestasi.SHUTTERSTOCK/SUTTHIPHONG CHANDAENG Ilustrasi investasi, berinvestasi.

Nah, berikut beberapa mitos investasi yang tidak perlu dipercaya, dikutip dari Mind Body Green, Selasa (2/1/2024).

1. Berinvestasi terlalu membingungkan

Begitu Anda memulai berinvestasi, Anda akan menyadari bahwa hal ini sama membingungkannya dengan upaya baru lainnya yang pernah Anda lakukan di masa lalu.

Mungkin ada tantangan pada awalnya, namun begitu Anda membangun literasi keuangan, Anda akan merasa jauh lebih percaya diri dan nyaman.

Anggap saja seperti memulai latihan yoga. Mungkin perlu waktu untuk mempelajari gerakan yoga di awal, tetapi seiring Anda mempelajari istilah-istilah dan penyelarasan, dasar-dasarnya menjadi lebih mudah. Segera, Anda akan dapat mendorong diri sendiri ke level baru.

Baca juga: Kapan Waktu Terbaik Investor Mengambil Imbal Hasil Investasi?

Setiap orang harus memulai, jadi jangan biarkan rasa takut menjadi "pemula" menghalangi Anda.

2. Investasi hanya untuk orang kaya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com