Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Japnas: Tahun Depan, Ekonomi Pulih dan Bangkit Jika Pengusaha Bersinergi

Kompas.com - 20/12/2021, 16:45 WIB
Elsa Catriana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jaringan Pengusaha Nasional (JAPNAS) melalui penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) meminta adanya sinergi antara para pengusaha agar kegiatan ekonomi Indonesia dapat pulih dan bangkit.

"Pandemi Covid-19 mengakibatkan tekanan bagi sektor usaha, meski di tahun 2022 kondisi perekonomian diperkirakan akan membaik. Namun untuk pulih diperlukan soliditas pelaku usaha dan sinergi antara pengusaha satu dengan yang lain," kata Ketua Umum PP JAPNAS Bayu Priawan Djokosoetono dalam siaran persnya, Senin (20/12/2021).

Baca juga: Japnas akan Bantu Kemenkop UKM Realisasikan Stimulus untuk UMKM

Dia menilai, tanda-tanda pemulihan ekonomi sudah mulai terlihat di kuartal III-2021 yang diperkirakan akan terus berlanjut melalui komitmen bersama antar pengusaha dengan pemangku kepentingan di Indonesia.

Untuk itu, ia mengharapkan kinerja perekonomian pada 2022 bisa mencapai kisaran 5,3 persen seiring dengan mulai membaiknya aktivitas ekonomi maupun penanganan pandemi yang lebih memadai.

"Tahun 2022 diperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai angka 5,3 persen. Prediksi ini cukup menggembirakan bagi sektor usaha. Artinya iklim usaha semakin membaik dan semakin positif," kata Bayu.

Baca juga: Bantu UMKM Go-Digital, Kemenkop UKM Gandeng Japnas

Sinergi pengusaha dan pemerintah

Ia juga memastikan sinergi antara pengusaha dengan pemerintah dapat mengatasi tantangan dalam bidang kesehatan serta sektor kesehatan yang sudah terjalin dengan erat selama pandemi Covid-19.

Optimisme yang disampaikan Bayu mengenai ekonomi Indonesia di 2022 dapat tercapai dengan sinergi, tercermin dari pernyataan yang disampaikan Ketua Dewan Pengawas PP JAPNAS Harry Warganegara.

Harry mengatakan, PT Berdikari (Persero) yang dipimpinnya telah berkolaborasi dengan pengusaha daerah dalam kemitraan di hulu maupun hilir.

Baca juga: Japnas: Produk Lokal Bandung Belum Jadi Tuan Rumah di Daerahnya Sendiri

“Salah satu hal utama untuk sukses dalam berbisnis adalah market. Karena itu Berdikari bermitra dengan pengusaha UMKM di berbagai daerah, karena setiap pengusaha tersebut juga ahli dalam menjangkau market di wilayahnya masing-masing. Di hulu kami bermitra dengan pengusaha daerah untuk menjalankan peternakan ayam broiler berkualitas, di hilir kami bermitra juga untuk memasarkan produk olahan retail kami Bernama BeBest melalui konsep reseller freezer point untuk jalur distribusi Gerai Daging Berdikari," ungkap Harry.

Baca juga: Kinerja Ekspor dan Impor Cemerlang di Awal 2021, Pertanda Ekonomi Pulih?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Spend Smart
Gandeng BUMDes, Anak Usaha SMGR Kembangkan Program Pengelolaan Sampah

Gandeng BUMDes, Anak Usaha SMGR Kembangkan Program Pengelolaan Sampah

Whats New
Daftar 27 Bandara Baru yang Dibangun Selama Pemerintahan Presiden Jokowi

Daftar 27 Bandara Baru yang Dibangun Selama Pemerintahan Presiden Jokowi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 10 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 10 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Whats New
Ini Program Pertagas yang Dinilai Dapat Menggerakkan Perekonomian Masyarakat Desa

Ini Program Pertagas yang Dinilai Dapat Menggerakkan Perekonomian Masyarakat Desa

Whats New
Kenaikan BI Rate Jadi 6,25 Persen Tidak Perlu Dikhawatirkan

Kenaikan BI Rate Jadi 6,25 Persen Tidak Perlu Dikhawatirkan

Whats New
6 Instrumen Keuangan yang Cocok untuk Membangun Dana Darurat

6 Instrumen Keuangan yang Cocok untuk Membangun Dana Darurat

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com