Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mencari Kantor BPJS Kesehatan Terdekat dengan Mudah

Kompas.com - 21/02/2022, 21:09 WIB
Nur Jamal Shaid,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Daftar BPJS Kesehatan memang sudah bisa dilakukan secara online melalui aplikasi mobile JKN. Meski demikian, sebagian masyarakat masih nyaman mendaftar langsung di kantor BPJS Kesehatan terdekat sesuai domisili.

Karena itu, mengetahui lokasi kantor BPJS Kesehatan terdekat menjadi hal penting. Namun jangan khawatir, karena Anda bisa mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat lewat ponsel dengan mudah.

Keberadaan kantor BPJS Kesehatan terdekat tentu akan memudahkan masyarakat yang ingin mendaftar kepesertaan jaminan kesehatan nasional (JKN). Di kantor BPJS Kesehatan terdekat, masyarakat juga bisa mengecek status kepesertaan apakah masih aktif atau tidak.

Umumnya, kantor BPJS Kesehatan hadir di setiap kabupaten/kota di Indonesia. Namun karena keberadaannya yang terbatas membuat sebagian masyarakat tidak mengetahui dimana lokasi atau alamat kantor BPJS Kesehatan terdekat.

Baca juga: Luhut: Pasien Covid-19 dengan Komorbid Rata-Rata Meninggal 5 Hari Sejak Masuk RS

BPJS Kesehatan sendiri merupakan badan hukum publik yang dibentuk untuk menyelenggarakan Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Kehadiran BPJS Kesehatan berupaya menjamin kesehatan masyarakat di Indonesia.

Dalam UU Nomor 24 Tahun 2011 tentang JKN, kepesertaan dalam BPJS Kesehatan adalah wajib. Karena itu, seluruh warga Indonesia wajib menjadi peserta BPJS Kesehatan.

Lalu bagaimana cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat?

Berikut ini adalah beberapa cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponsel:

Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponselbpjskesehatan.go.id Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponsel

Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat via website resmi

Pertama, cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat bisa dilakukan melalui website resmi BPJS Kesehatan. Berikut langkah-langkahnya:

Baca juga: Tembakau Dinilai Berkontribusi bagi Kemandirian Perempuan, Kok Bisa?

  • Buka browser di HP Anda dan pastikan paket data internet aktif.
  • Masuk ke website resmi BPJS Kesehatan atau https://bpjs-kesehatan.go.id/bpjs/pages/detail/2014/16
  • Layar akan menampilkan alamat kantor BPJS Kesehatan yang ada di seluruh Indonesia lengkap dengan nomor telepon yang bisa dihubungi.
  • Selanjutnya, Anda tinggal mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dari lokasi rumah.
  • Untuk mengetahui rute menuju kantor BPJS Kesehatan terdekat, Anda bisa memanfaatkan aplikasi Google Maps atau yang sejenis.

Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat via Google Maps

Selain melalui website resmi, Anda juga bisa mencari lokasi kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan menggunakan aplikasi Google Maps. Berikut langkah-langkahnya:

  • Aktifkan GPS di ponsel Anda.
  • Buka Google Maps.
  • Pada kolom pencarian atau search, ketik kata kunci kantor BPJS Kesehatan terdekat.
  • Klik “Telusuri Area ini” untuk refresh.
  • Klik pilihan kantor BPJS Kesehatan terdekat.
  • Lalu klik “Direction atau Rute” menuju kantor BPJS Kesehatan terdekat.

Baca juga: Bisnis Digital Butuh Data Center, Ini Manfaat Pakai NeuCentrix

Cara mencari kantor BPJS KESEHATAN terdekat via Google

Berikutnya, cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat bisa dilakukan dengan menggunakan mesin pencari Google dan sejenisnya. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi browser atau Chrome.
  • Buka halaman Google.
  • Isi kata kunci kantor BPJS Kesehatan terdekat.
  • Klik “Cari atau Search”.
  • Lokasi kantor BPJS Kesehatan terdekat akan muncul di maps.
  • Klik salah satu lokasi kantor BPJS Kesehatan tedekat.
  • Klik menu “Rute”.
  • Tunggu arahan dari Google Maps untuk menuju kantor BPJS Kesehatan terdekat.

Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat via Google Assistant

Terakhir, cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat paling mudah dengan fitur Google Assistant untuk ponsel Android. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pastikan Fitur Assistant Voice Match aktif.
  • Ucapkan “Ok Google”.
  • Ucapkan “kantor BPJS Kesehatan terdekat”.
  • Klik salah satu lokasi kantor BPJS Kesehatan terdekat.
  • Klik “Rute”.
  • Tunggu arahan dari Google Maps untuk menuju kantor BPJS Kesehatan terdekat.

Baca juga: Petrokimia Gresik Imbau Petani Waspadai Pupuk Tiruan

Itulah beberapa cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponsel. Jika jarak ke kantor BPJS Kesehatan terdekat cukup jauh, Anda bisa memanfaatkan mobile costumer service (MCS) atau mal pelayanan publik untuk mendapatkan layanan JKN-KIS.

Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponseldepok.go.id Cara mencari kantor BPJS Kesehatan terdekat dengan mudah lewat ponsel

Seperti diketahui, kartu BPJS Kesehatan menjadi syarat dalam jual beli tanah mulai 1 Maret 2022. Hal ini tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Selain jual beli tanah, kartu BPJS Kesehatan juga menjadi syarat dalam pelayanan publik lainnya. Seperti mengurus SIM, STNK, SKCK, daftar haji dan umrah, pengajuan KUR, pengajuan izin usaha, petani penerima program kementerian dan nelayan penerima program kementerian.

Baca juga: Anggaran Insentif Nakes Rp 12 Triliun Cair, Menkes: Mudah-mudahan Bulan Ini Dibayarkan...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Whats New
Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Whats New
Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Whats New
Kinerja 2023 'Kinclong', Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Kinerja 2023 "Kinclong", Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Whats New
Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Whats New
Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Whats New
Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Whats New
Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com